38°C
24 April 2024
Artikel

6 Tips Manajemen Waktu untuk Mahasiswa

  • Desember 25, 2018
  • 3 min read
  • 32 Views
6 Tips Manajemen Waktu untuk Mahasiswa

Sebagai mahasiswa, tentu kita memiliki kegiatan dalam bidang akademik maupun non-akademik, di dalam maupun luar kampus. Untuk melakukan aktivitas tersebut, alangkah baiknya jika kita mengatur jadwal untuk setiap kegiatan. Disinilah letaknya mengapa manajemen waktu sangatlah penting.

Setiap mahasiswa juga mempunyai aktivitas yang berbeda-beda sehingga mahasiswa tidak dapat mencontoh mahasiswa lain untuk mengatur waktu mereka. Akan tetapi ada beberapa tips yang dapat dijalankan oleh mahasiswa untuk mengatur waktu mereka.
Bila tengok aktivitas mereka dapat berupa kuliah, kegiatan diluar kampus, mengerjakan tugas, organisasi, belum lagi ada mahasiswa yang sudah nyambi kerja. Bila kita lihat aktivitas mereka cukup sulit untuk menjadi seorang mahasiswa ya kan??
Apalagi kita sampai mengesampingkan kuliah kita, maka hal tersebut akan memperlambat masa studi kita sendiri. Hal ini juga terjadi pada saat kegiatan padat dapat mengakibatkan seorang mahasiswa menjadi malas untuk mengerjakan tugasnya.
Maka dari itu, pada artikel ini, saya akan membagikan beberapa tips untuk mahasiswa supaya bisa melakukan manajemen waktu dengan baik. 

  1. Membuat jadwal kegiatan. Bagi anda yang mudah lupa, Buatlah sebuah daftar kegiatan yang akan anda lakukan beserta waktunya di kertas, kalender, atau aplikasi pencatat jadwal di smartphone anda. Hal ini akan membuat anda tidak mudah lupa dengan kegiatan yang sudah direncanakan. Keseharian anda pun menjadi lebih terstruktur.
  2. Memprioritaskankegiatan tertentu. Jika anda mempunyai kegiatan-kegiatan yang memiliki jadwal yang sama, anda harus menentukan kegiatan mana yang lebih penting untuk dilakukan. Kita juga pasti tahu bahwa semua aktivitas kita mempunyai skala prioritas yang berbeda. Sehingga kita harus pandai-pandai untuk mengatur jadwal aktivias sesuai dengan skala prioritas yang kita butuhkan.
  3. Selalu uptude informasi dari dosen. Bila kita aktif dalam sebuah organisasi dapat berakibat kita tertinggalnya informasi dalam perkuliahan. Untuk menghindari hal tersebut kita dapat menjalin hubungan yang baik terhadap dosen. Dengan menjalin hubungan yang baik tersebut diharapkan dosen dengan senang hati memberi informasi penting yang mungkin belum kita ketahui. Baik itu dalam tugas, kuliah pengganti, dan sebagainya.
  4. Hentikan tunda-menunda sesuatu.
    Hal yang mungkin beberapa orang lakukan adalah menunda-nunda. Jika kegiatan anda tidak memungkinkan untuk ditunda, maka janganlah menunda kegiatan tersebut. Jika anda mempunyai kebiasaan tersebut, alangkah baiknya untuk menghapusnya. Jangan biarkan kegiatan anda berlarut-larut.
  5. Carilah luang waktu untuk bersantai.
    Arti dari “bersantai” bukanlah malas. Akan tetapi, kita sungguh perlu meluangkan waktu untuk bersantai sejenak, refreshing, dan istirahat setelah beraktivitas. Ini berdampak baik pada kesehatan kita supaya kita tidak stress.
    Misalnya, berolahraga, nongkrong bersama teman, bermain game, membaca buku tetapi tetap memerhatikan waktu supaya waktu yang kita gunakan untuk bersantai tidak menggangu kegiatan-kegiatan lain.
  6. Sisakan waktu tidur yang baik.
    Untuk dapat melakukan kegiatan dengan maksimal, otakmu butuh tidur. Berikan 7-8 jam waktumu untuk tidur malam. Jangan lupa, susun ulang agendamu untuk esok hari sebelum kamu tidur.
    Itulah beberapa tips yang bisa saya bagikan kepada anda untuk me-manajemen waktu dengan baik. Ingatlah, janganlah buang-buang waktu untuk hal yang tidak berguna. Manfaatkan waktu anda sebaik-baiknya. Waktu adalah uang.
    Demikianlah tips agar kita dapat mengatur waktu, sehingga kita dapat menjalankan segala aktivitas kegiatan kita dengan baik. semoga bermanfaat bagi pembaca.
Baca Juga:  Stop Baca Buku Elektronik Bajakan, Empat Situs ini Dapat diakses Gratis dan Legal

Oleh: Dewi Nurul
Sumber:

7 Tips Manajemen Waktu untuk Mahasiswa


https://rocketmanajemen.com/manajemen-mahasiswa/#a
https://news.okezone.com/read/2017/11/29/65/1822569/7-cara-manajemen-waktu-yang-wajib-mahasiswa-tahu

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *