38°C
20 April 2024
Kampus

DLM COBA FASILITASI MAHASISWA

  • Oktober 21, 2010
  • 2 min read
  • 22 Views
STAIN Jurai Siwo Metro menggelar sidang paripurna, Sabtu 03 Juli 2010 bertempat di gedung serba guna STAIN Jurai Siwo Metro. Acara yang dihadiri oleh Adhari, selaku presiden mahasiswa terpilih periode ini dan beberapa menteri serta jajaran stafnya membahas terkait dengan pengesahan program kerja badan eksekutif, launching beberapa program yang bertujuan memfasilitasi mahasiswa dalam bentuk sms centre dan kotak aspirasi mahasiswa. Selain itu, pembahasan dua calon UKM baru yang akan hadir ditengah-tengah mahasiswa yakni JUSIFA dan FOSSEI Filantropi.
Terkait dengan program kerja, Yulastri selaku ketua DLM ST (Sekolah Tinggi) menyatakan bahwa program kerja DLM merujuk pada visi dan misi serta tata tertib DLM KBM STAIN Jurai Siwo Metro.“Untuk program kerja kami lebih merujuk kepada visi misi serta tata tertib DLM itu sendiri,” Tuturnya.
Sebagai bentuk perealisasian itulah kemudian DLM menyajikan beberapa fasilitas bagi mahasiswa untuk bisa menyalurkan aspirasinya. Yakni dengan diadakannya SMS Centre dan Kotak Aspirasi Mahasiswa. Seperti tercantum dalam tata tertib DLM KBM STAIN jurai siwo Metro BAB II Tugas dan Wewenang DLM ST pasal 2 tentang tugas dan kewajiban point 2 yang berbunyi : Tugas dan kewajiban DLM ST adalah menampung, menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi mahasiswa STAIN Jurai siwo metro kepada pihak-pihak terkait. “ Kami coba untuk memfasilitasi mahasiswa dengan dibentuknya sms centre dan kotak aspirasi mahasiswa ini harapannya mahasiswa akan lebih leluasa untuk bisa mengutarakan keluh kesahnya seputar masalah kampus kepada kami selaku wakil mereka,” jelas ketua DLM ini lebih lanjut.[]

Oleh : Elly Agustina

Bagikan ini:
Baca Juga:  OCM I, Babak Baru Anggota Persma yang Kritis dan Loyalis
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *