38°C
20 April 2024
Aktual Kampus

Generasi Pembangun Bangsa

  • Agustus 30, 2017
  • 2 min read
  • 24 Views
Generasi Pembangun Bangsa

Sidang Senat Terbuka dalam rangka Dies Natalis ke1 dan Wisuda Sarjana Strata 2 (S2), Strata 1 (S1) dan Diploma 3 (D3) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro periode ke-2 tahun 2017 di Lapangan Serba Guna IAIN Metro, Rabu (30/8).

Sidang senat terbuka diawali dengan penampilan Tari Sembah oleh mahasiswa UKM Impas IAIN Metro dilanjutkan dengan sidang senat terbuka kemudian pembacaan surat keputusan Rektor oleh Suhairi, Wakil Rektor 1. Lalu dilanjutkan sambutan Rektor IAIN Metro, Enizar. Kemudian sambutan Walikota Metro yang pada kesempatan ini diwakili oleh Djohan, Wakil Walikota Metro. Selanjutnya sambutan oleh Gubernur Lampung yang diwakili oleh Harun Al-Rasyid staf Ahli Gubernur bidang kemasyarakatan dan SDM.

Prosesi wisuda diikuti oleh strata 2, strata 1 dan diploma 3 yang berjumlah 563 wisudawan dan wisudawati. ”Diikuti 563 Mahasiswa yang menjadi angkatan kerja yang akan memenuhi lapangan-lapangan kerja atau yang akan menciptakan lapangan pekerjaan,” ujar Enizar dalam acara pembukaan wisuda.

Menyadari sulitnya dalam mencari pekerjaan disaat ini, para wisudawan dan wisudawati agar memilikik kualitas yang memadai dibidang nya masing-masing. “Tantangan berat pada era teknologi informasi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), kompetisi semakin berat untuk itu kami minta kepada mahasiswa mahasiswi untuk terus berusaha meningkatkan kualitas diri pribadi dan kemampuan yang dimiliki dan terus berproses untuk menjadi manusia yang paling benar.”ujar Djohan, Wakil Walikota Metro

Diharapkan ilmu yang didapat di IAIN Metro ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, sehingga dapat membantu pemerintah dalam pembangunan, khususnya di Provinsi Lampung ini. “kami berharap agar mahasiswa membantu dalam mengisi pembangunan di daerah khususnya wilayah Lampung dan ikut berpartisipasi dalam pembangunan Provinsi Lampung, saya yakin mahasiswa dapat menjadi garda terdepan dan mempercepat pembangunan di Provinsi Lampung” ujar Harun Al-Rasyid selaku staf ahli Gubernur bidang kemasyarakatan dan SDM.

Baca Juga:  Yudisium FEBI IAIN Metro Lahirkan 164 Generasi Baru Berakhlak Mulia dan Berdaya Saing Global

Reporter(Muli/Falah/Raifi)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *