Kronika

Ceremony IAIN Kampus Mahasiswa Pelatihan Pendidikan UKM Workshop

Persiapan OASE, Renov gelar Workshop Karya Tulis Ilmiah.

  • Juni 22, 2024
  • 2 min read
  • 84 Views
Persiapan OASE, Renov gelar Workshop Karya Tulis Ilmiah.

 

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Riset dan Inovasi (Renov) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro mengadakan Workshop Kepenulisan Karya Ilmiah bertajuk “Mewujudkan Generasi Inovatif, Moderat, dan Intelektual Dalam Bergerak Bersama Menuju Olimpiade Agama, Sains dan Riset (OASE) PTKI III Se-Indonesia Tahun 2025″. Bertempat di Gedung Kuliah Terpadu (GKT) Lt. II, Sabtu (22/06/2024).

Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Mahrus As’ad, Nasrul Hakim, selaku narasumber, tamu undangan dari UKM dan Unit Kegiatan Khusus (UKK) IAIN Metro.

Mahrus As’ad dalam sambutanya menyampaikan bahwa workshop ini bertujuan untuk mewujudkan generasi yang mempunyai jiwa intelektual yang tinggi dan dapat lebih memahami karya tulis ilmiah. ” Seharusnya kegiatan ini terbuka untuk seluruh mahasiswa tidak hanya untuk anggota renov saja, karena sayang sekali hanya diperuntukkan untuk anak renov saja, pesannya

Nahrul Mukholida selaku sekertaris umum dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Workshop ini diadakan guna menyambut olimpiade agama, sains dan riset (OASE) ke-III Perguruan Tinggi Islam Negeri (PTK) Se-Indonesia. “Dengan hal ini dan diharapkan dapat mewujudkan seorang akademis yang tidak hanya terfokus pada tugas kuliah namun juga meningkatkan skill dalam hal menulis,” ungkapnya.

“Lebih meningkatkan potensi dalam hal menulis bisa berdaya saing dengan orang diluaran sana, serta bisa lebih percaya diri dengan potensinya masing-masing,” lanjutnya.

Kemudian, Septiana Fatika Setia Ningrum, ketua pelaksana, menjelaskan bahwa tema Mewujudkan Generasi Inovatif, Moderat, dan Intelektual Dalam Bergerak Bersama Menuju OASE PTKI III Se-Indonesia Tahun 2025 dipilih untuk mendorong mahasiswa UKM Renov agar dapat mengambangkan kemampuan dalam bidang karya tulis “Di gembleng supaya memiliki daya kepenulisan yang bagus dan baik,” pungkasnya.

Baca Juga:  Harlah ke-21 Impas, Dekatkan Alumni dengan Anggota Baru

Ia pun berharap agar para mahasiswa UKM Renov dapat lebih matang dalam ikut OASE. “Semoga kedepannya dapat menambah ilmu pengetahuan, wawasan dan keterampilan UKM Renov sendiri dalam hal kepenulisan,” harapnya.

Tanggapan baik datang dari Rara Maharani Putri Tadris Matematika (TPM’22) menurutnya sebuah keberuntungan mengikuti workshop karya tulis ilmiah ini, karna materi tersebut tidak kita dapat dalam perkuliahan. Ia berharap dengan diadakan nya kegiatan ini ia bisa membuat karya tulis ilmiah dengan baik dan bisa untuk mengikuti lomba, “Semoga dari workshop karya tulis ilmiah ini jelasnya ada out put nya jadi kita punya karyanya terus nanti bisa di lomba kan,”ujarnya.

Tanggapan lain datang dari Nelmi Fitria Utami, Ekonomi Syariah (ESY’22) menurutnya acara ini bisa membuat mahasiswa untuk lebih baik dalam menulis karya tulis ilmiah. “Sehingga nantinya kita semua bisa mengikuti OASE tahun 2025 mendatang,” harapanya

(Reporter Ratih/Zaki)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *