38°C
25 April 2024
HMJ IAIN Metro

Seminar Pasar Modal, Hendi Prayogi: Mahasiswa Sekarang Bahasnya Saham

  • November 17, 2021
  • 2 min read
  • 38 Views
Seminar Pasar Modal, Hendi Prayogi: Mahasiswa Sekarang Bahasnya Saham

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbankan Syari’ah (PBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, mengadakan Seminar Pasar Modal dengan mengusung tema Pengembangan Potensi Mahasiswa menjadi Investor Muda di Masa Depan. Bertempat di Gedung Dekanat FEBI lt III, Kampus 2, IAIN Metro, Rabu (17-11-2021).

 

Turut hadir Wakil Dekan III FEBI, Liberty, Ketua Jurusan PBS, M Riyan Fahlevi, Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (Dema-I) IAIN Metro, Didi Pranata, Perwakilan Senat Mahasiswa Fakultas (Sema-F) FEBI dan Dema FEBI, serta 50 peserta mahasiswa PBS dari berbagai angkatan.

 

Dalam seminar tersebut menghadirkan pemateri dari Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Lampung, Hendi Prayogi dan Manajer Galeri Investor Syariah (GIS) FEBI, Hasrun Afandi. Melalui kegiatan tersebut dapat memberikan pemahaman terkait pasar modal.

 

Hendi Prayogi, dalam materinya menjelaskan, investasi pasar modal cocok untuk mahasiswa yang ingin belajar investasi karena biaya yang relatif murah. Menurutnya, masalah milenial saat ini adalah harus menghadapi pengangguran, yang mana harus bersaing satu sama lain.

 

“30% investasi di Lampung ini mahasiswa. Jadi di Unila (Universitas Lampung,. red) Bandar Lampung, itu sudah sangat familiar ya. Jadi mahasiswa-mahasiswa yang kumpul gak lagi bahas yang lain, bahasnya adalah saham,” ucapnya.

 

M. Hadi Saputra, Ketua Pelaksana, mengungkapkan, tujuan diadakannya seminar ini untuk mengembangkan potensi yang dimiliki mahasiswa, serta memberikan pemahaman mengenai apa itu investor dan bagaimana cara menjadi investor yang baik.

 

Rubianti Novita Irmawati (PBS’21) memberi tanggapan positif terhadap acara tersebut. Menurutnya seminar ini sangat bermanfaat apalagi bagi mahasiswa baru sepertinya. “Saya juga bersyukur bisa mengikuti seminar ini secara offline. Semoga bisa mengikuti jejak pemateri seminar,” harapnya.

Baca Juga:  OCM II UKPM Kronika, Bekali Anggota Materi Kejurnalistikan

 

Senada dengan Rubianti, Rendy Febriansyah (PBS’20), memberikan tanggapan positifnya. Melalui seminar tersebut ia dapat belajar bagaimana cara menjadi investor yang baik dan benar di masa depan. “Ke depannya akan lebih banyak lagi mengadakan acara saparti ini karena ini sangat berpengaruh positif, khususnya mahasiswa PBS,” ucapnya.

 

(Reporter/Viki/Elta)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *