38°C
19 April 2024
IAIN Ormawa UKK

UKK KSR PMI Menggelar MUA Sekaligus Harlah X

  • Desember 28, 2021
  • 2 min read
  • 102 Views
UKK KSR PMI Menggelar MUA Sekaligus Harlah X

Unit Kegiatan Khusus (UKK) Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, melaksanakan Musyawarah Umum Anggota (MUA) IX, bertema Mewujudkan Regenarasi Kepemimpinan Berintegritas dan Loyalitas Menuju KSR PMI Unit IAIN Metro yang Berkualitas. Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) IAIN Metro, Selasa (28-12-2021).

Turut hadir Pembina UKK KSR PMI sekaligus membuka acara, Andiyanto, Perwakilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan UKK, serta 70 anggota UKK KSR PMI. Kegiatan ini bertujuan untuk memilih ketua umum periode selanjutnya. Tak hanya itu, MUA IX disertai dengan Peringatan Hari Lahir UKK KSR PMI ke X.

Andiyanto, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada kepengurusan tahun 2021 karena sudah menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Ia berharap, apa pun kegiatan di tahun sebelumnya yang kurang baik dapat diperbaiki, dan yang sudah berjalan dengan baik dapat ditingkatan lagi di kepengurusan selanjutnya.

“Tidak terasa sudah sepuluh tahun eksistensi KSR PMI IAIN Metro ini, banyak sekali yang bisa dirasakan seperti latihan, bakti sosial dan perlu diadakan evaluasi,” tambahnya.

Trio Fajri, Ketua Pelaksana menjelaskan, dalam MUA membahas Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART), Perkembangan UKK KSR PMI, serta progres ke depannya. Selain itu, terdapat pemotongan tumpeng dan persembahan pentas seni dari seluruh anggota magang UKK KSR PMI menjadi simbolis peringatan Harlah.

Ia pun berharap, semoga acara ini dapat berjalan dengan tertib dan lancar sampai akhir. Siapa pun yang terpilih, adalah orang yang berkompeten dan dapat bekerja sama dengan baik.

Tanggapan positif datang dari peserta, Anggun Ariyani, Komunikasi Penyiaran Islam (KPI’21). Ia berharap, UKK KSR PMI lebih maju dan bermanfaat di kalangan yang lebih luas. “Semoga aja KSR PMI ini lebih maju, bermanfaat di masyarakat dan Mahasiswa IAIN Metro ini ya, selain di masyarakat luar juga bisa ke luar Lampung,” ujarnya.

Baca Juga:  Tanpa Sebab yang Jelas, MOM-I Ditunda Secara Tiba-Tiba

Sama halnya dengan Aulia Saputri Dewani, Tadris Bahasa Inggris (TBI’20). Ia berharap UKK KSR PMI lebih maju dan bisa menambah rasa solidaritas. “Supaya KSR ini lebih maju lagi dan teman-teman solidaritasnya makin tinggi, ada rasa kemanusiaan juga,” ucapnya.

(Reporter/Faizah/Utami)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *