38°C
19 April 2024
IAIN Kampus

Yudisium FEBI, Gelar Sarjana yang Mampu Bersinergi Hadapi Revolusi

  • Agustus 11, 2020
  • 2 min read
  • 30 Views
Yudisium FEBI, Gelar Sarjana yang Mampu Bersinergi Hadapi Revolusi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Metro menggelar Yudisium periode I tahun 2020, bertemakan Mewujudkan Lulusan yang Berakhlak Mulia, Berjiwa Entrepreneurship, dan Mampu Bersinergi Menghadapai Revolusi Industri 4.0. Bertempat di GSG IAIN Metro, Selasa (11/08).

 

Terdapat tiga jurusan di FEBI yang mengikuti yudisium periode I yakni dari jurusan Ekonomi Syariah (Esy), S-1 Perbankan Syariah (PbS), dan D-3 PbS. Kemudian dibagi ke dalam 5 sif untuk memasuki ruangan, tiap-tiap sif berisikan 32 sampai 39 mahasiswa.

 

Turut hadir Wakil Rektor II, Mukhtar Hadi beserta jajarannya, Dekan FEBI, Widya Ninsiana dan jajarannya, serta 169 wisudawan yang terdiri dari 73 mahasiswa ESy, 93 mahasiswa S-1 PbS, dan 3 mahasiswa dari D-3 PbS.

 

Predikat wisudawan terbaik FEBI periode I diraih oleh mahasiswa jurusan ESy, Uswah Khasanah dengan IPK 3,90. Sedangkan predikat wisudawan termuda diraih Lina Dorabella dari Esy yang berusia 20 tahun 11 bulan 24 hari dengan IPK 3,55. Terdapat juga kategori wisudawan tercepat FEBI diraih oleh Dwi Fetty Andriani dari S-1 PBS, masa studi 3 tahun 6 bulan 17 hari dengan IPK 3,65.

 

Mukhtar Hadi, dalam sambutannya mengatakan, ada 3 prinsip hidup dalam menyandang gelar sarjana yaitu harus menjadi sarjana yang ilmuan, cendekiawan, dan berintegritas, “Ilmuan artinya orang yang mengerahkan seluruh pikiran dan tenaganya untuk mencari ilmu. Cendekiawan artinya mereka memiliki ilmu dan peduli dengan lingkungan sosialnya. Berintegritas artinya melaksanakan ajaran agama dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

 

Widya Ninsiana, dalam sambutannya, mengharapkan mahasiswa FEBI IAIN Metro bisa menjadi ekonom-ekonom terkenal di masa yang akan datang.

 

M. Saleh, Ketua Pelaksana, mengungkapkan, yudisium adalah sebuah pengakuan bahwa mahasiswa tersebut sudah layak untuk menyandang gelar sarjana. Ia berharap, semoga ke depan wabah Covid-19 tidak ada lagi, sehingga bisa mengadakan kegiatan sebagaimana mestinya.

Baca Juga:  Milad ke 36 Tahun LPM Bahana Mahasiswa Capai Masa Puncaknya

 

Uswah Khasanah, mengatakan bahwa ia tidak menyangka akan menjadi wisudawan terbaik FEBI, “Jalani saja proses kuliahnya, ketika dosen menjelaskan kita harus paham. Sehingga ketika mengulas lagi di rumah jadi mudah dan jangan lupa dicatat atau direkam,” terangnya. Ia berharap, semoga kedepannya bisa membawa keluar nama kampus menjadi yang lebih baik.

 

(Reporter/Lusi)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *