Pembekalan OPAK Sehari STAIN Metro

11924861_495016383996765_1914626618_o 11886256_495016263996777_1585306419_o

Oleh: Mustika Edi, Wulan

STAIN;<KRONIKA>; Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri  (STAIN) Jurai Siwo Metro mengadakan pra Orientasi Pengenalan Akademik (OPAK) (22/8) sebelum pelaksanaannya pada 24–29 Agustus. Acara yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) STAIN ini dilaksanakan sehari yang terbagi dua tahap. Tahap pertama pagi untuk mahasiswa jurusan Tarbiyah dan Dakwah, kemudian kemudian siang untuk mahasiswa jurusan Syariah.

Husnul Fatharib, Wakil Ketua II mengatakan, lebih dari 1600 mahasiswa yang diterima di STAIN tahun ini. secara teknis, tidak ada kendala dalam pelaksanaan OPAK mulai dari pra  sampai OPAK. Namun, Siti Muhajiroh, anggota UKM LDK mengatakan SK yang diturunkan tahun ini untuk mnama narasumber disetiap UKM masih sama. “Kok nama narasumbernya masih sama seperti tahun lalu, disana tertera saya masih menjadi biro kesekretariatan, padahal sekarang menjadi kadep syiar. kemudian untuk moderatornya sekarang sudah tidak masu di kepengurusan lagi untuk tahun ini,”ungkapnya.

Andi Sobihin, sie Acara OPAK menambahkan bahwa terkait SK itu memang sudah turun dari lembaga, dan lembaga sendiri yang membuatnya. “Untuk nama mahasiswa yang tertera tapi mahasiswanya sudah lulus, tanyakan langsung pada pelaksananya, pak Mat Jalil,” tambahnya.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *