Pernahkah kamu memperhatikan lambung kapal? Jika pernah, maka akan kita temui kebanyakan lambung kapal berwarna merah, baik itu kapal tanker ataupun kapal penumpang. Ternyata hal itu mempunyai maksud tersendiri, lho.
Kapal yang terbuat dari besi dan berada di air terus menerus, tentu rentan akan karat. Nah, untuk menghindari karat pada kapal, maka bagian lambung kapal yang selalu berada di air dilapisi dengan cat anti korosi yang bisa mencegah karat pada kapal.
Cat anti korosi ini biasanya berwarna merah karena menggunakan cat tembaga yang warna dasarnya merah, sehingga tidak ada warna lain yang bisa digunakan saat itu. Cat yang digunakan untuk melapisi lambung atau dasar kapal mengandung campuran biosida. Campuran biosida juga mengubah warna cat menjadi merah.
Biosida adalah bahan kimia yang beracun bagi semua makhluk hidup. Campuran biosida berguna untuk mencegah hewan laut seperti teritip dan cacing laut menempel di dasar kapal. Hewan yang menempel pada sisi luar bagian dasar kapal ini bisa merusak dan menyebabkan lambung kapal berlubang sehingga air bisa masuk ke dalam kapal.
Warna merah pada dasar kapal juga membantu mengetahui muatan kapal. Hal ini penting untuk dilakukan, karena apabila kapal kelebihan muatan maka kapal bisa tenggelam.
Pada bagian lambung kapal, terdapat angka-angka yang digunakan untuk menunjukkan seberapa dalam kapal berada di air. Nah, dengan warna merah yang digunakan, kru kapal dapat dengan mudah melihat seberapa tinggi air yang ada di sekitar kapal.
Selain itu, warna merah pada lambung kapal juga sudah menjadi tradisi dan penghormatan. Sebab, hal ini telah lama digunakan sebagai ciri khas sebuah kapal.
Namun, ada juga yang menggunakan warna putih, hitam, ataupun warna lainnya pada lambung kapal. Jadi, sudah tahu kan tujuan warna merah pada lambung kapal?
(Penulis/Fika)
Sumber:
https://id.quora.com/Mengapa-di-bagian-lambung-kapal-di-cat-merah
https://bobo.grid.id/read/081847204/bagian-lambung-kapal-dicat-berwarna-merah-ternyata-ada-sebabnya-lo
https://kumparan.com/kumparantravel/alasan-kenapa-bagian-lambung-kapal-laut-dicat-warna-merah-1vdfhKTYo5Q