Kronika

Aktual Kampus

HMJ PAI Adakan Senam Bersama

  • Februari 24, 2018
  • 1 min read
  • 91 Views
HMJ PAI Adakan Senam Bersama

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) PAI mengadakan acara senam bersama (Samber) untuk mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Jurusan PAI,  bertempat di depan gedung Rektorat IAIN Metro,  Sabtu (24/2) pukul 7.00 WIB.

Acara diawali dengan senam bersama dari pukul 7.00-8.00,  dilanjutkan dengan muhadatsah yaitu melatih percakapan dari pukul 8.00-9.15, kemudian acara seru lainnya sampai dengan selesai. Senam ini diikuti oleh 500 peserta dari Jurusan PAI.

Fajriansyah, Ketua Panitia menuturkan, tujuan acara ini untuk mempererat tali silaturahmi, “Baik dari kakak tingkat maupun adik tingkat jarang tegur, itulah alasan adanya acara ini yaitu untuk mempererat saliturahmi,”ujar Fajri.

Fajri berharap semoga bisa mengajak lebih banyak lagi mahasiswa Jurusan PAI untuk menyukseskan acara seperti ini.

Dian Mudika, peserta menuturkan acara ini sangat bagus karena sangat mendukung kualitas jurusan PAI sendiri dan mempererat ukhuwah. Kalau bisa acara seperti ini diadakan sebulan sekali karena itu menjadi pendukung sehat juga.

“Orang yang males olahraga jadi mau olahraga,  yang tidur di kosan jadi olahraga, terus kalau bisa ini menjadi rutinitas,”harap Dian.(Reporter/Aya)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Reorganisasi Kepemimpinan LKK Menjunjung Tinggi Nilai-Nilai Keislaman
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *