Manfaat Tanaman Sirih Cina
Tanaman yang biasa disebut dengan Sirih Cina, tanaman ini paling sering tidak dilirik oleh banyak orang. Padahal beberapa resep herbal tanaman sirih cina ini memiliki banyak manfaat.
Tanaman ini juga disebut tumpangan air, sirih cina, bahasa latin adalah Peperomia pellucida spesies P.pellucida . Dalam bahasa Inggris disebut pepper elder, shining bush plant, atau man to man. Tumbuhan yang tidak kenal musim ini dikenal di Asia dan Amerika. Bentuknya kecil dan daun tebal, berair dan tekstur lunak. Ukuran sirih cina antara 15 sampai 45 cm. Batangnya sukulen (berair), akar dangkal, berwarna cerah, dan berdaging.
Tanaman ini sering kita jumpai dan tumbuh subur di tempat lembab seperti pekarangan rumah, pinggir sumur, tumpukan bata, serta saluran air.
Sedikit sekali orang yang mengetahui manfaat daun ketumpang. Padahal daun ini dapat menyembuhkan beberapa penyakit, seperti bisul, jerawat, radang kulit, luka bakar, abses, luka memar, mengatasi bengkak, mengobati gangguan kemih, mengurangi sakit perut, dan mengatasi penyakit ginjal.
Beberapa metode herbal berikut dapat dipraktekan dirumah. Salah satunya resep herbal ketumpang air yang dapat disajikan seperti teh. Ada pula dengan cara membuat ketumpang air menjadi minuman, bahkan anda tanaman ini bisa menjadi campuran untuk lalapan.
Untuk menyajikan ketumpang air disajikan seperti teh sebagai berikut :
- Siapkan daun dan batang ketumpang air segenggam tangan,
- Masukkan kedalam panci dan Masukan 2 gelas air dan ketumpang air serta rebus selama 15 hingga 20 menit.
- Saringlah rebusan tersebut sehingga terpisahkan
- Tambahkan gula untuk menambah rasa manis
- Teh herbal ini dapat diminum segelas, 3 kali dalam sehari.
Itulah manfaat daun ketumpang mudah sekali kita praktekan di rumah. Apalagi sangat sering kita jumpai. Tak perlu mengeluarkan biaya, lebih efisien, aman, karena belum ditemukan efek sampingnya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Penulis : Muhtar
Sumber:
https://mitalom.com/manfaat-daun-sirih-cina-bagi-kesehatan/
http://petanitop.blogspot.com/2016/12/ketumpang-air-tumbuhan-yang memiliki.html