Kronika

Aktual HMJ IAIN Kampus Kota Metro Mahasiswa

Mahasiswa PGMI Bagi Takjil Buka Puasa Pada Masyarakat

  • Mei 18, 2019
  • 1 min read
  • 99 Views
Mahasiswa PGMI Bagi Takjil Buka Puasa Pada Masyarakat

Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIN Metro mengadakan bagi-bagi takjil dan buka bersama, bertempat di Jl Yosodadi 21, Metro Timur, Sabtu (18/05).

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja (Progja) Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) PGMI yang diikuti oleh 98 perwakilan mahasiswa PGMI dari semester II, IV, VI, dan VIII.

Acara ini nantinya akan di lanjut dengan buka bersama di rumah Ketua Jurusan (Kajur) PGMI, bunda Nurul Afifah, di 21 Yosodadi.

Ketua Pelaksana, Arifin Dwi Saputra, mengatakan acara ini bertujuan agar mahasiswa PGMI bisa terjun langsung ke masyarakat untuk membagikan takjil di bulan Ramadan serta untuk mempererat antar mahasiswa PGMI.

“Dengan adanya ini bisa membawa nama jurusan, bisa juga memperkenalkan IAIN ke masyarakat, dan semoga berkah,” pungkasnya.

(Reporter/Amel/Novia)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Rektor IAIN Metro: Mahasiswa FEBI Harus Berguna dan Bermanfaat
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *