Acara puncak Bratasela Perdana IAIN Metro
Upacara penutupan Perkemahan Bakti Pramuka Tegak dan Dega se-Lampung (Bratasela) IAIN Metro 2018, di Lapangan Fajar, desa
Margajaya, Kecamatan Metro Kibang, Kabupaten Lampung Timur, Minggu (25/11).
Kegiatan ini merupakan puncak acara yang diselenggarakan sejak rabu lalu, yang diikuti oleh peserta dari berbagai daerah, Palembang, Tanggamus, Mesuji, dan Bandar Lampung.
Kegiatan ini turut mengundang seluruh instansi di Desa Margajaya, turut hadir Edi Harnomo, Camat Metro Kibang sekaligus menutup acara ini, Muhammad Ali selaku Pembina Pramuka IAIN Metro, Kepala desa Margajaya, beberapa dewan guru dari sekolah Metro Kibang, dan 70 peserta Sekolah Dasar hingga Perguruan tinggi.
Nur Azis, Ketua Pelaksana menyatakan runtutan kegiatan seperti Bakti Fisik, Bakti Non Fisik, Bakti Sosial Budaya, dan Bakti Penunjang. “Terdapat di masyarakat banyak sekali komponen-komponen dan dimasyarakat merupakan wadah terbesar bagi anggota Pramuka, baik itu nanti di sarana pembangunan, pendidikan dan sebagainya,” ujarnya.
Ia juga mengarapkan kegiatan ini tidak hanya berhenti sampai disini, tetapi mampu berlanjut ditahun berikutnya.
Idris Sufiandi, Ketua Umum Pramuka IAIN Metro, mengarapkan kegiatan ini dapat membangun sosialisasi pada masyarakat sekitar, “Bisa berbaur dengan masyarakat dengan keadaan yang serba adanya,” Tegasnya kepada Kronika.
Ramondang Luna Sari, peserta perkemahan berasal dari SMK Mesuji mengungkapkan, melalui kegiatan ini ia mendapat banyak pengalaman seperti berbaur dengan masyarakat, baik itu kerja bakti maupun di homestay, “Semoga kegiatan Bratasela ini bisa mempererat tali silaturahmi antara anggota Pramuka dari seluruh Lampung,” tuturnya.
(Reporter/Nissa)