Kronika

Aktual

Hari Amal Bakti Kemenag Bagikan Keranda Mayat

  • Januari 3, 2017
  • 2 min read
  • 88 Views
Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti Foto Falah
Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti
Foto Falah

Di hari ulang tahun Kementrian Agama yang merupakan Hari Amal Bakti Kementrian Agama ke 71 ini Kementrian Agama Kota Metro Membagikan bantuan keranda mayat kepada rukun kematian pada saat upacara peringatan  Hari Amal Bakti kementrian agama ke 71, Selasa (03/01). Acara ini dilaksanakan di Lapangan Futsal STAIN Jurai Siwo Metro dengan mengusung tema lebih dekat dengan masyarakat.

       “Sehubungan dengan tema tersebut kementerian agama memberikan bantuan berupa keranda mayat untuk setiap rukun kematian sejumlah 16 keranda dan di tahun ini hanya mampu membagikan sebanyak 11 keranda karena hanya segitu kemampuan kementerian agama sementara ini dan sisanya insha allah akan dibagikan tahun depan,” ujar Qomaru Zaman selaku Kepala Kementerian Agama Kota Metro.  Keranda tersebut merupakan hasil dari zakat profesi karyawan kementrian agama. Selain itu, dana untuk membeli keranda juga  dibantu Titis, seorang pegusaha di Kota Metro yang menjadi simpatisan umat Islam.

       Qomaru Zaman menambahkan bahwa memilih keranda mayat karena merupakan kendaraan terakhir, “Keranda ini dipilih untuk diberikan karena merupakan kendaraan terakhir ketika manusia meninggal dunia, ini juga merupakan pemberdayaan umat. Oleh karena itu kementrian agama dan STAIN Jurai Siwo Metro bekerja sama untuk meemberikan warna lain dihari amal bakti kementrian agama ke 71 ini”. (Reporter/Falah)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Tetap Bersama Keluarga Meski Harus Bekerja
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *