Ikatan Mahasiswa Bidikmisi (Ikabim) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro melaksanakan Peletakan Batu Pertama Program Bedah Rumah Ikabim IAIN Metro, bertempat di kediaman Titis Adriyanti Rukmini, Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (TIPS/IV), di Desa Negara Harja, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan, Sabtu (23/01).
Turut hadir Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Nizaruddin, Kasubag Kemahasiswaan Alumni dan Kerja Sama, Lucky Firman A., dan Mahasiswa Bidikmisi IAIN Metro, serta Kepala Desa Negara Harja.
Kegiatan Bedah Rumah ini merupakan Program Kerja (Progja) Ikabim yang rutin dilakukan tiap tahunnya. Pada tahun ini kegiatan bedah rumah dilaksanakan sebanyak 3 kali. Kediaman Titis merupakan bedah rumah yang ke-2 di tahun ini. Kegiatan bedah rumah pertama kali sudah dilaksanakan pada Kamis, (21/01), di Seputih Banyak, Lampung Tengah.
Sebanyak 15 mahasiswa yang mendaftar program bedah rumah. Namun, hanya 3 mahasiwa yang terpilih untuk mendapatkan bantuan tersebut. Total dana yang diperoleh untuk kegiatan bedah rumah yaitu 86 juta. Dana diperoleh dari semua mahasiswa penerima Bidikmisi.
Muhammad Iqbal, Ketua Umum Ikabim, mengatakan dengan adanya Ikabim bedah rumah ini dapat membawa manfaat serta keberkahan untuk semua pihak, “Semoga dengan adanya kegiatan Ikabim bedah rumah ini bisa terus memotivasi mahasiswa dan masyarakat umum untuk terus berbagi kepada sesama,” harapnya saat di wawancarai Kronika via WhatsApp, Sabtu (23/01).
Titis Adriyanti Rukmini (TIPS/IV), mengungkapkan rasa syukur karena berkat Ikabim bedah rumah ini dapat membantu orang tua untuk memperbaiki rumahnya, “Semoga Ikabim bedah rumah ini dapat berjalan dengan lancar, serta dapat membantu memperbaiki rumah anggota Ikabim yang sangat membutuhkan,” harapnya.
(Reporter/M.Dicky)