Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (Dema-I) IAIN Metro, membagikan kuota internet dalam bentuk kartu perdana Indosat kepada Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Unit Kegiatan Khusus (UKK). Bertempat di Pos Satpam dan Masjid Adzkia, Senin (26/04).
Sebanyak 13 kartu perdana dengan besaran kuota internet 2 GB telah dibagikan. Didi Pranata, Ketua Dema-I, mengungkapkan, pembagian kuota internet selanjutnya akan dibagikan untuk seluruh mahasiswa.
Mengenai kapan waktunya, ia belum bisa memastikan. Untuk kejelasan mengenai kapan dibaginya akan diinformasikan lebih lanjut oleh Dema-i, “Semoga tiga hari atau beberapa minggu ke depan ada kabar gembira,” ujar Didi.
Mengenai pembagian kuota internet Indosat merupakan inisiatif IAIN Metro dengan melobi pihak Indosat. Sedangkan mengenai kuota dari Kementerian Agama (Kemenag) sedang menunggu keputusan dari pusat, “Karena yang dari Kemenag tetap Kemenag yang mengatur,” jelasnya.
Didi menambahkan, apabila terdapat informasi terkait pembaruan nomor di sismik, mahasiswa dapat menggunakan kartu yang sudah dibagikan ini. Sedangkan bagi mahasiswa yang tidak mendapatkan, dapat menggunakan kartu Indosat milik pribadi.
“Harapannya setelah kartu provider ini dibagikan ke mahasiswa, akan ada kabar gembira terkait kuota dari provider Indosat itu sendiri semoga akan segera turun,” tuturnya.
Fachri Aditya, Ketua Umum UKK Korps Sukarelawan (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI), merasa bersyukur adanya pemberian kuota internet, “Alhamdulillah bisa mendapatkan kartu plus kuota sebesar 2 GB dan saya intinya bersyukur. Cuma saya tidak tahu apakah ini menyeluruh atau tidak,” katanya.
Ia berharap, pemberian kuota ini bisa menyeluruh ke semua mahasiswa IAIN Metro.
(Reporter/Zuki)