Khotmil Qur’an HMJ Esy
Majelis Khotmil Qur’an Ekonomi Syariah (Esy) mengadakan Rutinan Khotmil Qur’an di gedung Ormawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), kampus II IAIN Metro, Sabtu (21/4). Acara Khotmil Qur’an ini merupakan acara perdana yang mengusung tema “Wanita dalam Perjuangan Islam” yang bertepatan dengan peringatan hari Kartini.
Acara ini dihadiri oleh 25 peserta yang sebagian besar dari Mahasiswa jurusan Esy serta Nuryanto, kepala Unit Pengembangan Islam (UPI) sekaligus pengisi materi.
Edi Prastiawan, Ketua Umum HMJ Esy, dalam sambutannya menjelaskan, majelis Khotmil Qur’an adalah majelis yang dibentuk oleh HMJ Esy yang Insyaallah akan dilakukan setiap bulan. “Untuk pelaksanaannya dalam satu acara harus khatam, karena peserta dibagi per jus berdasarkan nomer yang diambil,” jelasnya.
Nur Mualifah, Ketua Pelaksana menambahkan, untuk kegiatan Khotmil Qur’an akan diadakan rutin sebulan dua kali, jadi sebelum puasa kemungkinan  akan ada satu acara lagi.
Acara ini diadakan untuk membangkitkan minat membaca Al-Qur’an Mahasiswa IAIN Metro. ” IAIN memiliki banyak Mahasiswa yang kurang minat membaca Al-Qur’an, justru sering chatan. Sebentar lagi puasa, jadi lebih nambah pahala kalau baca Qur’an daripada chatingan,”ujar Nur.
Nur juga menyarankan, bila ada acara seperti ini khususnya Mahasiswa FEBI diharapkan bisa datang. “Acara inikan dapat dana juga dari kampus, kalau nggak dimanfaatkan sayang sekali. Manfaat lainnya adalah bisa saling kenal satu dengan yang lain,” tambahnya.
Nur berharap, acara ini berjalan dengan lancar. Senada dengan Edi . “Kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar karena Majelis Khotmil Qur’an ini merupakan kegiatan yang mulia,” tutur Edi.
Ida Rahmayati (Esy/VIII) menuturkan, acara ini tidak sesuai dengan espektasi ,karena kurangnya komunikasi. “Diharapkan kedepannya bisa lebih baik, bisa lebih mateng lagi persiapannya, buat anggota yang lain semoga bisa lebih konsisten lagi,”ujar Ida.
(Reporter/Puput)