Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro menggelar Kuliah Umum bertemakan Tansformasi Pendidikan di Era Digital Peluang dan Tantangan Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Pada Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0.
Acara yang langsung dibuka oleh Dewan Kantor (Dekan) FTIK, Zuhairi tersebut dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Kampus I IAIN Metro pada Kamis (31-08-2023), juga dihadiri oleh Wakil dekan (Wadek) I Isti Fatonah, Wadek II, Yudiyanto, Wadek III, Kuryani. Serta Kepala Program Studi (Prodi) Se-FTIK, Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU), dan mahasiswa baru (Maba) FTIK tahun angkatan 2023.
Zuhairi dalam sambutannya mengapresiasi kepada Maba FTIK atas pilihannya untuk masuk pada fakultas tersebut, “Selamat menimba pengetahuan di FTIK, bulatkan tekad ngga usah ke mana-mana lagi pikirannya,” ujarnya. Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa Kuliah umum tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan yang di selenggarakan oleh FTIK, “Untuk tahun ini diisi dengan pengenalan dari masing-masing Prodi yang disampaikan oleh Kaprodi,” jelasnya.
Sementara itu, Kuryani mengungkap bahwa kegiatan tersebut merupakan momentum untuk orientasi atau pengenalan mahasiswa terhadap kegiatan yang ada di FTIK, “Memang ada pengenalan akademik dari Kaprodi untuk membantu mereka nanti ketika proses perkuliahan di bidang akademik ataupun administrasi,” jelasnya
Ia pun berharap dengan adanya kuliah umum ini para Maba bisa mengenal suasana dan lingkungan yang ada di IAIN Metro, “Mereka supaya lebih mengenal suasana kampus seperti apa, karena mereka baru tamat dari Sekolah Menengah Atas (SMA) barangkali ada perbedaan,” imbuhnya.
Tanggapan positif datang dari Dwi Alfina Febiola, (Tadris Biologi’23), ia menuturkan kuliah umum ini sangat berguna untuk mengenal dosen, “Acaranya sangat berguna sekali, karena mahasiswa dapat mengenali dosen yang ada di FTIK dan Kaprodi dari masing-masing Prodi,” ungkapnya.
Sama halnya dengan Dwi, Ilham Riyad Janani (Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial’23), mengungkapkan bahwa dengan adanya acara tersebut dapat menambah wawasan tentang kehidupan di kampus, “Kita harus tahu sistem kampus, seperti apa dan bagaimana pembelajarannya, sehingga dengan hal ini wawasan kita lebih banyak lagi,” tuturnya. Ia pun berharap acara ke depannya dapat terus diadakan lagi. Karena menurutnya hal tersebut sangat dibutuhkan khususnya untuk Maba yang belum tahu apa-apa mengenai lingkungan kampus.
(Reporter/Abizard/Irsyad)