Kronika

Aktual Kampus Kota Metro

MUMADIKSI Ikatan Mahasiswa Bidikmisi

  • Mei 5, 2018
  • 1 min read
  • 99 Views
MUMADIKSI Ikatan Mahasiswa Bidikmisi

Ikatan Mahasiswa Bidikmisi (IKABIM) IAIN Metro mengadakan Musyawarah Umum Mahasiswa Bidikmisi (MUMADIKSI) yang mengangkat tema “Mewujudkan Kader yang Bertanggung Jawab dan Berdedikasi serta Mempererat Jaringan Silaturahmi Antar Keluarga Bidikmisi” bertempat di GSG IAIN Metro, Sabtu (5/5).

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB yang akan berlangsung selama 2 hari, dimulai dari tanggal 5-6 Mei 2018. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kader baru dan pengurus baru mahasiswa Bidikmisi. MUMADIKSI ini dihadiri oleh Kabiro IAIN Metro, alumni mahasiswa Bidikmisi, mahasiswa Bidikmisi dari semester I-VIII,  dan Ormawa IAIN Metro.

Anggraini Silvia Putri, Ketua Pelaksana mengatakan, mahasiswa Bidikmisi harus memiliki tanggung jawab dan mengemban amanah dari program Bidikmisi.

Anggraini berharap, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi di bidang akademik dan non akademik mahasiswa bidikmisi.

Dalam sambutanya Zahdi Taher, Kepala Biro IAIN Metro mengatakan, mahasiswa harus mampu menggunakan kesempatan program Bidikmisi dari pemerintah dengan sebaik-baiknya.
“ Walaupun kalian adalah mahasiswa yang berasal dari keluarga yang terkendala ekonomi, hendaknya kalian harus bersemangat, berfikir maju dan berprestaasi,”tegasnya.

Muhammad Ridwan, salah satu mahasiswa Bidikmisi semester IV berharap, semoga dengan diadakannya acara ini dapat terbentuknya pengurus-pengurus yang baru. Sehingga kedepannya IKABIM dapat menjaga ukhuwah dan menciptakan prestasi-prestasi yang gemilang. (Reporter Bagas/Febry)

Bagikan ini:
Baca Juga:  FEBI Gelar Yudisium Periode I
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *