Kronika

Aktual IAIN Kampus Kota Metro Mahasiswa

Pengukuhan Anggota Bhakti Racana Angkatan 21 Pramuka

  • April 3, 2019
  • 1 min read
  • 118 Views
Pengukuhan Anggota Bhakti Racana Angkatan 21 Pramuka

UKK (Unit Kegiatan Khusus) Praja Muda Karana (Pramuka) IAIN Metro mengadakan kegiatan Pengukuhan Anggota Bhakti Racana Raden Inten II dan Puteri Kandang Rarang Angkatan 21 yang mengusung tema Menjadikan Pramuka yang Bermartabat Mandiri Serta Membumikan Pramuka di Bumi Pertiwi, bertempat di Lapangan Kampus I IAIN Metro, Rabu (03/04).

Kegiatan ini dihadiri oleh Pembina Pramuka, Andri Astuti, seluruh pengurus pramuka, serta 67 anggota yang terdiri dari bhakti racana raden inten II dan puteri kandang rarang angkatan 21.

Armanda Yusma, Ketua Pelaksana mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk melantik anggota bhakti racana raden inten ll dan puteri kandang rarang angkatan 21 agar calon anggota dapat berkontribusi dengan masyarakat dan ilmu yang selama ini di dapat bisa di amalkan.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini anggota bhakti racana raden inten II dan puteri kandang rarang angkatan 21 dapat lebih berpartisipasi dan loyal terhadap racana serta taat sampai titik akhir,” ujarnya.

Febiana Muslimah Sari, anggota mengatakan kegiatan ini cukup penting karena menjadi bagian dari pemersatu angkatan XXI yang telah berhasil berjuang melewati setiap proses didalam pramuka.

“Ke depannya kegiatan ini dapat menjadikan anggota racana semakin solid untuk menggembangkan racana rindu tridara menjadi pemuda-pemudi yang semangat terus berkarya untuk Indonesia,” katanya saat diwawancarai Kronika.

(Reporter/Ainayya/Dewi N.)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Seminar Nasional Masyarakat Ekonomi Syari’ah (MES)
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *