Kronika

Aktual IAIN Kampus Kota Metro Mahasiswa

Permasalahan Fasilitas Kampus 2 Tak Kunjung Usai

  • April 5, 2019
  • 3 min read
  • 200 Views
Permasalahan Fasilitas Kampus 2 Tak Kunjung Usai

Kampus yang dulu dikenal sebagai STAIN Jurai Siwo Metro kini sudah beralih Status Menjadi IAIN Metro. Di kampus ini terdapat dua kampus yaitu kampus 1 dan kampus 2. Namun banyak Mahasiswa yang mengeluh mengenai Fasilitas Kampus 2 yang berada di Jalan Ki Hajar Dewantara Banjarejo Lampung Timur, Sabtu (02/03).

Anida Amriani, mahasiswi (Esy/II) mengatakan bahwa fasilitas di kampus 2 kurang memadai untuk mahasiswa, terutama Wi-Fi dan lahan parkir yang panas. Seharusnya diperbaiki untuk Wi-Fi,karena sangat penting bagi semua mahasiswa dan lahan pakir harus diberi atap untuk mengurangi kerusakan pada motor mahasiswa, “Semoga kedepan lebih diperhatikan lagi untuk fasilitas-fasilitas di kampus 2 untuk menjamin mutu kampus serta menarik minat calon mahasiswa baru IAIN Metro,” pungkasnya.

Lain halnya dengan Rifki Yudi Wantoro, mahasiswa (PbS/II) mengatakan bahwa fasilitas di kampus 2 itu sudah baik akan tetapi terdapat kelas yang fasilitasnya kurang, seperti di ruang E6 lantai 2 maupun lantai 3. Kurangnya kipas angin membuat kelas terasa panas serta tak adanya gorden membuat sinar matahari membuat kelas panas dan mengganggu proses pembelajaran. Tata letak proyektor yang terlalu tinggi membuat mahasiswa susah untuk menyalakannya. Selain kelas, toilet pun fasilitasnya kurang memadai. Banyak kran air yang tidak bisa dipakai dan air dibak kamar mandi tidak mengalir, “Seharusnya diperbaiki bila perlu yg rusak-rusak diganti yang baru, sehingga mahasiswa yg menggunakan fasilitas di dalam kampus terasa nyaman,” ujarnya.

“Karena demi kenyamanan semua mahasiswa yang menggunakan fasilitas tersebut, semoga fasilitas yang diperbaiki itu yang sering digunakan mahasiswa, seperti di dalam ruang kelas, dan toilet. Sehingga setiap mahasiswa yang menggunakan akan terasa nyaman,” tambahnya.

Sukma Sari Dewi Chan, Dosen mengatakan fasilitas di kampus 2 sebenarnya sudah memadai cuma untuk perawatan yang kurang, seperti LCD setelah pemakaian itu tidak dimatikan lagi dibiarkan saja hidup sehingga menjadi rusak kemudian menghambat proses perkuliahan, “Mudah-mudahan fasilitas kampus terjaga agar memadai untuk proses belajar mengajar contohnya seperti satu kipas angin untuk satu kelas,” harapnya.

Baca Juga:  TBio Gagas Komunitas Kopi Sebagai Tindak Lanjut dari Workshop Kompetensi Menulis

Muhtar Hadi, Wakil Rektor (Warek) II menuturkan Kampus 2 saat ini sedang dalam masa bebenah, dari sisi fasilitas, sarana dan prasarana nanti secara bertahap pasti akan di penuhi. Seperti tempat yang digunakan saja untuk salat sifatnya masih darurat, kelas masih digunakan sebagai musala, ruang kantor dan tempat wudu sementara, “Kampus secara bertahap akan mengusahakan fasilitas yang memang dibutuhkan dan bakal diusahakan sesuai anggaran pemerintah,”ujarnya.

Tahun ini pun setelah pembangunan akademik center selesai akan dibangun gedung Dekanat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) yaitu yang terdapat berbagai fasilitas seperti tempat sidang, pelayanan administrasi, musala dan fasilitas yang lebih baik. Selanjutnya akan di bangun juga gedung perpustakaan. Namun pelaksanaan semua itu secara bertahap tidak bisa cepat sekaligus terealisasikan. Sekarang pun sedang proses tender untuk perencanan desain, kontrak ini bisa memakan waktu 1 bulan setengah sampai 2 bulan baru ketemu pemenang,jika ini lancar maka awal Juli ataupun pertengahan Mei akan dimulai pembangunan Dekanat FEBI, “Ke depannya fasilitas kampus yang memang dibutuhkan secara bertahap akan dipenuhi dan diusahakan, sesuai kemampuan anggaran pemerintah,” tegasnya.

Reporter (Resti/Rifa)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *