Pra-Musti UKPM Kronika: Tonggak Awal Menuju Era Kepemimpinan Baru

Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Kronika melaksanakan Pra Musyawarah Tinggi (Musti ) XXV dengan mengusung tema Lahir Pemimpin Baru Menuju Langkah Yang Maju. Bertempat di Gedung Mukhti Ali Kampus I IAIN Metro, Rabu (25-12-2024).

Turut Hadir, Pemimpin Umum, Irsyad Azis Ardiansyah, sekaligus membuka acara, Pemimpin Redaksi, Utami Hidayati, Pemimpin Usaha, Bela Puji Lestari, Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan, Muhammad Abidzar, Kepala Kesekretariatan, Indah Permata Sari, serta diikuti kurang lebih 25 peserta.

Acara tersebut dihadiri oleh seluruh magang maupun kru tetap Konika. Pra-Musti merupakan agenda untuk mempersiapkan Musti yang akan dilaksanakan selama dua hari, yaitu 28—29 Desember 2024 mendatang.

Ridhwan Zaki selaku Ketua Pelaksana, menuturkan bahwa pengusungan tema tersebut merupakan wujud untuk melahirkan pemimpin baru yang mendorong kemajuan. “Lahir Pemimpin Baru, Menuju Langkah yang Maju, mencermikan harapan bahwa lahirnya pemimpin-pemimpin baru akan menjadi momentum penting untuk mendorong langkah maju menuju kemajuan, inovasi dan keberhasilan bersama,” tuturnya.

 

Sementara itu, Irsyad Azis Ardiansyah, sekaligus membuka acara dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Pra-Musti merupakan agenda tahunan guna mempersiapkan Musti.

Musti sendiri menurutnya merupakan babak akhir dan babak baru bagi UKPM Kronika guna mempersiapkan kepengurusan diperiode berikutnya. “Jadikan Musti sebagai tempat menampung semua argumen guna memupuk semangat dan tekad dikepengurusan selanjutnya,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada Anggota UKPM Kronika untuk tetap solid, semangat, berani, kritis, dan selalu menjaga independensi.“Selalu tunjukan aksi sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada publik, jangan takut untuk menyampikan kebenaran!” harapnya.

Tanggapan positif datang dari Putri Mega Aulia (Tadris Matematika’23) ia mengatakan bahwa acara tersebut sangat baik, dapat dilihat dari segi tempat yang mewadai dan kesigapan panitia serta anggota dalam melaksanakan tugas-tugasnya untuk melancarkan acara tersebut. “Acara ini sangat bagus karena dapat mengenalkan segala peraturan dan struktural kepada anggota baru,” ujarnya.

Ia juga berharap agar acara tersebut dapat dilaksanakan secara kondusif walaupun dalam waktu yang cukup lama.“Ya semoga acara ini dapat berjalan dengan lancar meskipun dilaksanakan dari pagi sampai sore,” harapnya.

Sama halnya dengan Mega, Siti Roaenah (Tadris IPS’22) ia juga mengatakan bahwa acara ini sudah berjalan dengan lancar dan baik. “Acara yang dilakukan sudah baik dan dapat dilaksanakan tepat waktu,”jelasnya.

Ia pun berharap semoga acara ini dapat dijadikan sebagai tempat untuk saling berdiskusi dan evaluasi untuk anggota-anggota yang lebih baik lagi. “Pra-Musti ini sudah berjalan dengan lancar dan baik, semoga aja acara ini dapat dijadikan momentum atau wadah untuk saling berdiskusi dan evaluasi agar anggota menjadi lebih baik lagi,” harapnya.

 

(Reporter/Vivi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *