Kronika

Aktual Berita Foto Daerah Kampus PJTLN

PSAB Impas Harapkan Seni yang Inovatif

  • November 16, 2019
  • 1 min read
  • 117 Views
PSAB Impas Harapkan Seni yang Inovatif

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ikatan Mahasiswa Pecinta Seni (Impas) mengadakan acara Peningkatan Skill Anggota Baru (PSAB) yang mengusung tema Membentuk Anggota yang Loyal, Kreatif, dan Inovatif dalam Berorganisasi dan Kesenian, di Kesekretariatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Metro, Sabtu (16/11).

Turut hadir pemateri I, Ahmadun yang sekaligus membuka acara, pemateri II, Andika Septian, serta 53 peserta. Kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari yakni tanggal 15-17 November, pada hari terakhir untuk agenda pengukuhan.

Sandi Kurniawan, ketua pelaksana mengungkapkan kegiatan ini dilaksanakan untuk menjadikan Impas menjadi lebih baik, “Dengan adanya acara ini harapan saya, semoga anggota baru bisa loyal ke Impas, bisa memunculkan ide-ide baru, dan dapat merubah Impas menjadi lebih baik lagi,” harapnya.

Ibnati Meilia Zein, salah satu peserta mengatakan, acara ini banyak pelajaran kesenian, “Harapannya semua yang masuk Impas dapat belajar bersama mengenai kesenian,” ujarnya.

Lain halnya dengan Ibnati, Galih Arwanda Presetyo, salah satu peserta mengatakan, “Di setiap kegiatan pasti ada lelah, senang, dan jengkelnya,” jelasnya.

(Reporter/Mega)

Bagikan ini:
Baca Juga:  IAIN Metro Delegasikan 47 Mahasiswa Pada PKM III Sumatera
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *