Seminar TBio: Tambah Wawasan Calon Pendidik
Jurusan Tadris Biologi (TBio) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Metro menggelar seminar, bertemakan Peran Pendidikan Biologi Pada Era Revolusi Industri 4.0, di gedung Munaqosah lt.III, Kampus I IAIN Metro, Sabtu (7/03).
Dihadiri oleh pemateri, Nasrul Hakim, Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Akademik Kemahasiswaan dan Alumni FTIK, Musri Hartini, Wakil Dekan (Wadek) I sekaligus Ketua Pelaksana, Isti Fatonah, serta 185 mahasiswa TBio dari semester II-VI.
Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa tadris biologi, tentang peran-peran yang harus dibangun oleh calon-calon pendidik di era revolusi industri.
Isti Fatonah, menyatakan dalam sambutannya, calon pendidik tidak hanya mentransfer ilmu saja, tetapi juga harus memberikan pesan moral. Karena banyak permasalahan yang tidak lepas dari dunia pendidikan.
“Jadilah pendidik, tapi bukan seorang pengajar. Karena memberikan ilmu juga merupakan tugas dari seorang pendidik,” ujarnya.
Umi Saputri (TBio/II), merasa sangat antusias dengan diadakannya seminar ini, “Seminarnya sangat baik, karena disitu mampu menggugah hati agar pola pikir kita terbangun. Jadi pola pikir mahasiswa tidak biasa-biasa saja,” pungkasnya.
Ia berharap, kedepannya TBio mampu lebih baik, dan mampu menciptakan sesuatu yang baru.
(Reporter/Afifah)