Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Kronika IAIN Metro Rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22, dengan mengusung tema Melangkah Bersama, Ciptakan Keabadian dengan Pena. Bertempat di Koramil 15A Iringmulyo Kota Metro, Ahad (20/7).
Turut hadir Liberty, Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) yang sekaligus membuka acara, perwakilan organisasi mahasiswa (Ormawa) IAIN Metro, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Natural, LPM Teknokra, LPM Raden Intan, dan alumni UKPM Kronika.
Selain merayakan hari lahir Kronika, Anniversary Kronika bertujuan untuk menjalin silaturahmi anggota Kronika dengan alumni, teman-teman sesama LPM, dan Ormawa IAIN Metro.
Liberty, dalam sambutannya mengatakan, Kronika saat ini sudah berada diusia yang sudah matang dalam berfikir, “Halangannya pasti banyak sekali. Perjalanan yang saling mengoreksi, bekerjasama, dan menjalin hubungan dengan LPM di luar tentu sangat bagus dan harus dipertahankan,” ujarnya.
Rizki Yuniarsih, Ketua Pelaksana mengungkapkan rasa syukurnya atas terlaksananya Anniversary Kronika, “Semoga ke depannya Kronika terus menciptakan karya-karya luar biasa,” harapnya.
Harapan untuk bertumbuh menjadi lebih baik juga diberikan oleh para tamu undangan. Hal ini diungkapkan oleh Luthfi Baihaki, UKK Menwa mengatakan, kegiatan ini dapat menjadi pengingat sekaligus evaluasi dalam berproses.
“Semoga ke depannya lebih baik lagi dalam menyampaikan informasi-informasi yang aktual dan dapat kita pahami, untuk menghindari berita-berita yang hoaks,” harapnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Maulana Yusuf, LPM Natural Unila mengungkapkan, Kronika dapat menerbitkan konten-konten dan berita yang independen, “Semakin kritis dan terus menjaga silahturahmi,” ucapnya.
(Reporter/Lusi/Elbas)