Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tadris Biologi (TBio) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, menyelenggarakan kegiatan BIOFICTING (Biology Scientific Writing Training) dengan mengangkat tema Meningkatkan Kreativitas Mahasiswa Dalam Menemukan Inspirasi yang Kreatif dan Inovatif dalam Penulisan KTI. Betempat di Gedung Munaqosah Lt. III, Rabu, (06/03/2024).
Bioficting merupakan acara yang dirancang untuk melatih mahasiswa angkatan 2022 dan 2023 dalam menemukan inspirasi dan ide-ide dalam membuat karya tulis ilmiah. Acara ini dirancang khusus untuk memperkenalkan angkatan Tadris Biologi 2022 dan 2023 tentang kepenulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI). Selain itu, acara ini diadakan karena pihak prodi telah menyetarakan skripsi dengan KTI bagi mahasiswa angkatan 2021.
Acara ini dihadiri Ketua Program Studi (Kaprodi) Tadris Biologi, Nasrul Hakim, Ketua HMPS Tadris Biologi, Muhammad Iqbal Ghifari, serta diikuti 80 peserta yang merupakan mahasiswa aktif TBio, Akhmad Syaferi,selaku narasumber yang merupakan Alumni TBio, serta di hadiri juga perwakilan dari HMPS di lingkungan FTIK.
Ketua Umum HMPS Tadris Biologi, Muhamad Iqbal Ghifari, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar angkatan 22 dan 23 dapat menyesuaikan diri untuk mengikuti program penelitian. “Diharapkan teman-teman dari angkatan 22 dan 23 bisa menyesuaikan diri untuk banyak mengikuti program penelitian yang menjadi produk karya ilmiah,” ujarnya.
Siti Nurhidayah, selaku ketua pelaksana mengatakan, bahwa acara ini sebagai tempat untuk pelatihan untuk Mahasiswa angkatan 2022 dan 2023. “Bagaimana cara untuk “Menemukan inspirasi dan juga ide-ide dalam membuat karya tulis ilmiah, ” ucapnya.
Selain faktor-faktor yang telah disebutkan sebelumnya, terdapat satu faktor lain yang melandasi diadakannya acara ini, ”Yaitu kebijakan Prodi yang menyetarakan skripsi dengan KTI bagi mahasiswa angkatan 2021,” jelasnya.
Hal ini menjadi salah satu faktor pendorong utama diadakannya acara ini, agar mahasiswa angkatan 2021 dapat memahami pentingnya menyelesaikan skripsi dan mendapatkan informasi dan tips terkait penyelesaian skripsi.
Suhada Nur Muklasin (TBio’22) memberikan tanggapan positif terhadap acara tersebut. Ia menilai acara tersebut bagus dan berharap dapat mendorong kreativitas dan kreasi mahasiswa. Ia pun berharap acara tersebut dapat menjadi rutinitas. “Acara ini terus berlanjut, tidak hanya sekarang saja namun, dapat dilakukan seterusnya,” harapnya
Sama halnya dengan Aprilia Ayu Maharani (TBio’22), ia menanggapi acara ini cukup baik, dimana untuk kedepan nya bisa digunakan untuk membuat karya ilmiah. “Semoga acara ini bisa bermanfaat kedepannya bagi mahasiswa yang telah hadir hari ini,” ujarnya.
(Reporter Aina/Roaena)