Tumbuhkan Minat Menulis Melalui Workshop
Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan IAIN Metro mengadakan workshop di Ruang Laboratorium micro teaching, Sabtu (01/4). Workshop ini mengusung tema Peningkatan Kemampuan Jurnalistik mahasiswa PBA. Workshop yang diikuti mahasiswa PBA semester 6, berjumlah 28 orang ini mendatangkan pemateri Imam Ma’ruf, penerbitan Al-Hidayah,.
“Niat menulis menentukan anda senang atau tidak senang, untuk mengetahui ketertarikan anda, dapat mengetes potensi yang terkuat dalam diri anda itu apa. Apakah fiksi atau fakta, supaya anda yakin kekuatan anda itu dimana,” ujar Imam Ma’ruf.“ Ketika seorang narasumber hanya ingin tahu ya dikasih, tapi kalau ingin mengubah konten isi berita media yang baik harus menjaga indepensi, karena idepensi media tidak bisa di atur oleh siapapun. Narasumber tetap dihormati tanpa melibatkan intervensi terhadap opininya,” jelas Imam saat ditanya apakah boleh menunjukkan tulisan sebelum diterbitkan kepada narasumber.
Sutarjo Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Arab berharap, “Dari kegiatan workshop ini ada hasil yang diperoleh, yakni ada tulisan yang dikirim ke redaksi dan dapat diterbitkan”, ujarnya dalam penutupan workshop. (Reporter/Ririn)