Yudisium KPI Periode III, Harapkan Mahasiswa Miliki Skill
Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah IAIN Metro gelar yudisium periode III tahun akademik 2018/2019, di GSG IAIN Metro, Selasa (12/02).
Turut hadir Rektor IAIN Metro, Enizar, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Widhiya Ninsiana, Dekan Fakultas Syariah, Husnul Fatarib, Ketua Jurusan (Kajur) KPI, Nurkholis, Kajur Bahasa dan Sastra Arab (BSA), Albarra Sarbaini, Kajur Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI), Hamdi Abdul, dan mahasiswa yudisium, serta orang tua mahasiswa peraih predikat wisudawan terbaik.
Peserta yudisium pada periode ini berjumlah 12 mahasiswa. Wisudawan terbaik jurusan KPI diraih oleh Miftahul Huda dengan Indeks Prestasi Komulatif (IPK) 3,84, Annisa Herawati peraih predikat wisudawan termuda dengan IPK 3,55, dan Annisa Fitriani peraih predikat wisudawan tercepat dengan masa studi 3 tahun 3 bulan 16 hari dengan IPK 3,50.
Enizar, menuturkan agar mahasiswa KPI memiliki kompetensi yang lebih dari jurusan lain karena mempunyai skill dalam penyiaran yang dibutuhkan di zaman moderat, “Agar peserta yudisium menjadi orang berilmu yang mampu mengamalkan dan mengajarkan pada orang lain, karena gelar yang ada adalah sebuah hak yang akan menjadi beban,” jelasnya.
Miftahul Huda, mengatakan bersyukur sekali atas prestasi yang saya raih, semoga mahasiswa yang lain juga selalu memberikan yang terbaik dan ingat perjuangan orangtua yang akan memicu semangat kita, “Saya senang sekali menjadi mahasiswa terbaik, semua ini berkat motivasi yang selalu diberikan oleh orangtua saya,” ujarnya.
(Reporter/Nungky/Rani)