38°C
28 April 2024
Aktual Ceremony IAIN Info Kabar Kampus Kampus Mahasiswa PBAK

Sidang Senat Terbuka PBAK IAIN Metro Kukuhkan 947 Maba

  • Agustus 23, 2023
  • 3 min read
  • 94 Views
Sidang Senat Terbuka PBAK IAIN Metro Kukuhkan 947 Maba

Institut Agama Islam Negri (IAIN) Metro melaksanakan Sidang Senat terbuka dan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) tahun akademik 2023/2024. Dengan mengangkat tema Penguatan Karakter Moderat Menyiapkan Generasi Emas untuk Indonesia Maju. Bertempat di Halaman Rektorat Kampus I IAIN Metro, Rabu (23/08/2023).

 

Acara yang dibuka langsung oleh  Rektor IAIN Metro, Siti Nurjanah ini dihadiri juga oleh Ketua Senat, Enizar, Wakil Rektor (Warek) I, Suhairi, Warek II, Akla, Warek III, Mahrus As’ad yang juga sebagai Ketua Pelaksana serta Kepala Biro Administrasi Umum Akademik dan Kemahasiswaan (Ka. Biro AUAK), Ahmad Supardi.

 

Terdapat 947 mahasiswa baru (Maba) yang berasal dari Jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN), Ujian Mandiri (UM)-PTKIN, dan Mandiri Gelombang I. Sedangkan untuk Calon Maba jalur Mandiri Gelombang II akan mengikuti PBAK tahun depan.

 

Acara tersebut dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut yakni 23—25 Agustus 2023. Berbeda dengan tahun sebelumnya PBAK kali ini diawali dengan sidang senat terbuka serta di lanjutkan pengukuhan mahasiswa pada awal kegiatan.

 

Siti Nurjanah dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang atas kedatangan peserta PBAK  di IAIN Metro, “Serta sudah mengucapkan janji hal itu menjadi tanda bahwa mahasiswa sudah bisa mengikuti kegiatan dalam kampus,” ujarnya.

 

Ia juga berharap kepada Maba kali ini agar dapat mengedepankan akhlak, etika, serta moral sebagaimana yang telah diajarkan agama Islam, “Kita harus menjadi pribadi yang santun dan bisa menghargai manusia satu sama lain yakni sama dengan menghargai diri sendiri,” harapnya.

 

Kemudian Enizar mengungkapkan bahwa pelaksanaan PBAK merupakan kegiatan akademik yang menandai bahwa seseorang sudah resmi sebagai mahasiswa IAIN Metro, “Kalian semua merupakan bagian dari generasi yang kami siapkan untuk massa mendatang,” paparnya.

Baca Juga:  Pascasarjana IAIN Metro Gelar Seminar Nasional Guna Hadapi Revolusi industri 4.0

 

 

Tanggapan baik datang dari Zulia (Pendidikan Agama Islam’23), menurutnya kegiatan tersebut berjalan cukup baik dan dapat mengembangkan potensi mahasiswa baru tentang pengenalan kampus beserta isinya. Ia pun berharap IAIN Metro dapat lebih baik lagi ke depannya dan lebih banyak pendaftar di IAIN Metro, “Mungkin  karena mahasiswanya sedikit jadi terasa sepi dan semoga ke depannya lebih baik lagi serta dapat mengundang Gus Miftah seperti tahun sebelumnya,” harapnya.

 

Sementara itu, Siti (Tadris Bahasa Inggris’23) menganggap kegiatan tersebut  cukup menambah  ilmu. Namun, ia menyayangkan sedikit rasa bosan karena ia duduk di belakang. “Jadi ngga terlalu paham apa yang disampaikan di depan, mungkin yang didepan paham materinya apa dan lebih jelas,” jelasnya. Ia berharap ke depannya kegiatan tersebut menjadi lebih baik dan pelaksanaannya dapat dilakukan di dalam ruangan, “Kalo di luar gini panas banget,” ungkapnya.

 

(Reporter/Aina/Lia)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *