Kronika

IAIN Info Ormawa Pelatihan Pendidikan UKK

Kontingen IAIN Metro Delegasikan 16 Peserta pada PWN PTK ke-16‎

  • Mei 24, 2023
  • 2 min read
  • 147 Views
Kontingen IAIN Metro Delegasikan 16 Peserta pada PWN PTK ke-16‎

Unit Kegiatan Khusus (UKK) Pramuka Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro Racana Raden Inten ‎II dan Putri Kandang Rarang Ikuti Pramuka Wirakarya Nasional (PWN) se-Peguruan Tinggi ‎Keagamaan Negeri (PTKN) ke-16 yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Kampus 2 IAIN Sultan Amai ‎Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo.‎

 

Kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan dua tahun sekali oleh PTKN, PWN ‎sendiri diselenggarakan dengan tujuan untuk membangun dan menguatkan semangat kebangsaan ‎serta semangat kepedulian yang menjadi komitmen kuat seluruh pemuda bersama unsur ‎pendukungnya.‎

 

Kegiatan tersebut dimulai pada tanggal 21 Mei 2023 kemarin dan akan berakhir pada 26 Mei 2023 ‎mendatang. Kontingen IAIN Metro yang dipimpin oleh Kepala Biro Administrasi Umum Akademi dan ‎‎Keuangan (AUAK) Ahmad Supardi ini mendelegasikan sebanyak 16 peserta yang semuanya ‎merupakan anggota Racana Raden Inten II dan Putri Kandang Rarang.‎

 

Rektor IAIN Metro, Siti Nurjanah juga ikut dalam acara pembukaan kegiatan tersebut, selain itu ‎terdapat 3 pendamping yang ikut dalam acara tersebut, Aisyah Humairoh, Dewi Masitoh dan Predi ‎Gandi.‎

 

Sebelum mengikuti acara tersebut Racana Raden Inten II dan Putri Kandang Rarang menyiapkan ‎berbagai keperluan yang nantinya akan digunakan seperti pembuatan dan pengecatan gapura, ‎pembuatan spanduk, surat selebaran (famflet) dan pembuatan video profil IAIN Metro serta ‎menyiapkan pementasan tari.‎

 

Rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan pada kegiatan tersebut meliputi beberapa hal penting ‎seperti kegiatan pengabdian masyarakat dan penguatan kompetensi kepramukaan. Kegiatan ‎pengabdian sendiri akan dilaksanakan dalam bentuk induk semang (peserta bertempat tinggal ‎langsung di pemukiman masyarakat). selama di sana peserta akan berpartisipasi aktif menyukseskan ‎kegiatan pengembangan desa melalui program pendidikan dan bakti sosial.‎

Baca Juga:  Siapkan Estafet Kepemimpinan, UKM LKK Laksanakan TDO Selama 2 Hari

 

Sementara penguatan kompetensi kepramukaan diberikan kepada peserta yang menetap di lokasi ‎perkemahan dalam bentuk seminar, Focus Grup Discussion (FGD), dan keterampilan teknik tepat ‎guna.‎

 

‎“Bina masyarakat itu kita pergi ke homestay nanti dibagi di situ, kita bermasyarakat terus ‎mendengarkan materi-materi yang ada di Bumi Perkemahan,” ungkap Muhsinin selaku Ketua Racana ‎Raden Inten II, saat diwawancari via Whatsapp (23/05).‎

 

Muhsinin menjelaskan bahwa kegiatan tersebut didorong penuh oleh institut, terutama mengenai ‎uang saku dan segala hal yang berhubungan dengan dana yang digunakan UKK Pramuka pada ‎kegiatan tersebut, “Karena ini acara lembaga, jadi semua persiapan pendanaan dari lembaga,” ‎jelasnya.‎

 

 

Ia berharap setelah mengikuti kegiatan tersebut Metro Racana Raden Inten II dan Putri Kandang ‎Rarang mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan wawasan lebih serta dapat ‎mengimplementasikannya pada pengembangan UKK Pramuka, “Dapat bermanfaat bagi dirinya serta ‎dapat menerapkannya di UKK Pramuka,” harap Muhsinin.‎

 

 

‎(Reporter/Khoir)‎

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *