Kronika

Aktual HMJ IAIN Kampus Kota Metro Mahasiswa

Aksi Peduli Galang Dana Tsunami Selat Sunda Bersama HMJ PGMI dan PIAUD

  • Desember 27, 2018
  • 2 min read
  • 93 Views
Aksi Peduli Galang Dana Tsunami Selat Sunda Bersama HMJ PGMI dan PIAUD

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) mengadakan Aksi Peduli Duka Selat Sunda dengan melakukan Aksi Galang Dana untuk Tsunami Selat Sunda, di Perempatan Lampu Merah Mulyojati 16C Metro, Kamis (27/12).

Acara ini diikuti oleh Ketua HMJ PGMI sekaligus Koordinator Lapangan (Korlap), Arifin Dwi Saputra, Ketua HMJ PIAUD, Resky Febriani, dan 30 mahasiswa dari jurusan PGMI serta PIAUD. Penggalangan dana ini bertitik kumpul di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, kemudian para peserta berpencar pada 5 tempat diantaranya di Pasar Pekalongan, Lampu Merah Jalan Jendral Sudirman, sekitar Pusat Belanja (PB) Swalayan, Sekampung dan Lampu Merah Mulyojati 16C, Metro.

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban saudara yang terkena musibah tsunami selat sunda khususnya di Kalianda, Lampung.

“Sumbangan ini dapat berupa dana, sembako, dan pakaian layak pakai. Dana akan di belanjakan kebutuhan yang diperlukan untuk dikirim ke Kalianda pada hari Sabtu, “Semoga niat ini barokah dan terima kasih untuk seluruh mahasiswa yang sudah membantu kegiatan ini,” ujar Arifin Dwi Saputra.

Arifin juga berharap Mahasiswa/i IAIN Metro, Organisasi, dan Aliansi, bisa mempunyai jiwa sosial yang tinggi, untuk ke depannya dalam menyikapi musibah saudara yang terkena bencana.

Resky Febriani mengatakan adanya kegiatan ini karena kami memiliki rasa empati untuk membantu agar dapat sedikit meringankan, “Semoga daerah yang terdampak bencana bisa secepatnya pulih dan beraktifitas kembali” pungkasnya.

Diaz Maulida salah satu peserta berharap, “Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan dan ingin membantu menanam kebaikan serta turut berduka cita atas musibah ini,” katanya saat diwawancarai Kronika.

(Reporter/Linda)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Tingkatkan Pengetahuan Perfilman, KPI Gelar Workshop Sinematografi
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *