38°C
23 April 2024
IAIN PMB SPAN PTKIN Ujian Mandiri UM PTKIN

IAIN Metro Gelar Sosialisasi PMB SPAN dan UM-PTKIN

  • Januari 25, 2023
  • 2 min read
  • 47 Views

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, menggelar Sosialisasi Penerimaan ‎Mahasiswa Baru (PMB) Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) dan Ujian ‎Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) IAIN Metro. ‎Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) IAIN Metro, Rabu (25-01-2023). ‎

 

Acara ini dihadiri oleh Rektor IAIN Metro, Siti Nurjanah, Wakil rektor (Warek) I, ‎Suhairi, Warek III, Mahrus As’ad, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan ‎‎(FTIK), Zuhairi, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Siti Zulaikha, ‎Dekan Fakultas Syariah (Fsy), Dri santoso, Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan ‎Dakwah (FUAD), Aguswan Khotibul Umam, serta diikuti perwakilan dari masing-‎masing Sekolah Menengah Atas (SMA) di daerah Lampung.‎

‎ ‎
Siti Nurjanah, sekaligus membuka acara, dalam sambutannya menyampaikan ‎bahwa IAIN Metro sebenarnya sangat siap untuk mengajak masyarakat sekitar ‎untuk terus bersinergi. Ia pun berharap agar nantinya dalam memilih universitas, ‎IAIN Metro menjadi pilihan pertama,  “Kami tidak hanya diam di tempat, ‎tetapi kami masih berjuang untuk transformasi menjadi Universitas Islam Negeri ‎‎(UIN),” ujarnya. ‎

 

Kemudian, Mahrus As’ad dalam sambutannya, menyampaikan bahwa FUAD ‎merupakan kategori fakultas yang ideal yang berada di kampus IAIN Metro, ‎‎“Karena disinilah kita dapat belajar untuk mengasah skill kita,” ujarnya. ‎

 

Tanggapan baik datang dari Azizah, Guru SMA Negeri 1 Anak Ratu Aji. Ia ‎mengatakan bahwa terselenggaranya sosialisasi tersebut merupakan komunikasi ‎pertama kali yang diadakan pihak kampus kepada SMA sederajat, “Semoga hal ‎ini tidak hanya terlaksana di tahun ini saja, melainkan bisa berlanjut di tahun-tahun ‎kedepannya,” ujarnya. ‎

 

Hal itu selaras dengan Irfani Sutiyono, Operator SMA Muhammadiyah Boarding ‎School Poncowati. Ia mengharapkan kepada panitia SPAN untuk bisa ‎melaksanakan kunjungan disetiap sekolah, karena biasanya hanya dilakukan ‎melalui media sosial, “Tahun ini sangat diharapkan untuk bisa kunjungan secara ‎langsung di sekolah, agar kedepannya sosialisasi ini tetap ada,” harapnya. ‎

Baca Juga:  HMJ PGMI Lakukan Germas di Masjid Adzkiya

 

Reporter/Aina/Ma’rifa

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *