38°C
29 March 2024
Aktual IAIN Kampus Karya Kota Metro Mahasiswa Muda

Intuisi Dipelukan Durjana KPI 2019

  • Desember 2, 2019
  • 2 min read
Intuisi Dipelukan Durjana KPI 2019

Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Metro menggelar Teater KPI 2019, bertemakan Intuisi Dipelukan Durjana, di GSG IAIN Metro, Senin (2/12).

Turut hadir Ketua Jurusan (Kajur) KPI, NurKholis, sekaligus membuka acara, dosen-dosen FUAD, serta dosen pengampu mata kuliah Manajemen Teater, Agam Anantama dan Sari Zahara Lestari.

Teater ini merupakan hasil karya mahasiswa semester V, guna memenuhi tugas akhir mata kuliah Manajemen Teater. Menampilkan 3 judul teater yakni Perempuan dan Ilusinya, Psikopat, serta Bendera Setengah Tiang.

NurKholis, mengatakan, acara ini sangat kami banggakan. Karena setiap mata kuliah harus jelas tujuannya, juga harus dapat diaplikasikan ke kehidupan nyata.

“Semoga ke depannya mahasiswa IAIN Metro, dapat berkreasi menyalurkan minat bakat, sekaligus mengaplikasikan ilmu-ilmu yang telah mereka peroleh,” tambahnya.

Sari Zahara Lestari, mengucapkan, rasa terima kasih kepada semua mahasiswa yang telah membantu di belakang layar untuk menyukseskan acara ini, “Semoga apa yang kita lakukan mendapatkan berkah bagi kita semua dan penonton pun dapat terhibur,” pungkasnya.

Senada dengan Sari, Ketua pelaksana, Firza Zunaidi menuturkan, “Kita buat acara sesuai dengan mata kuliah Manajemen Teater. Semoga ke depannya acara ini lebih baik dan kompak lagi,” lugasnya.

Ardiana Regita Cahya, salah satu penonton teater, mengungkapkan, acara ini sangat seru, keren, menarik, dan sangat berkesan bagi penontonnya, “Semoga tahun depan teater ini lebih tertata lagi propertinya,” harapnya saat diwawancarai Kronika.

(Reporter/Dewi Nurul)

Bagikan ini:
Baca Juga:  Warga Adakan Senam dan Peresmian Komunitas Sumbersari
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *