38°C
18 April 2024
IAIN Military Ormawa UKK

Menwa Batylon 205 Gagak Wulung Metro, Gelar Pra Pendidikan Dasar Militer Angkatan ke XLIV

  • November 25, 2022
  • 2 min read
  • 37 Views
Menwa Batylon 205 Gagak Wulung Metro, Gelar Pra Pendidikan Dasar Militer Angkatan ke XLIV

Unit Kegiatan Khusus (UKK) Resimen Mahasiswa (Menwa) Batalyon 205 Gagak Wulung Metro, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, menggelar Pra Pendidikan Dasar Militer Komando Angkatan ke-XLIV, bertempat di Komando Distrik Militer (Kodim) 0411 Kota Metro. Jumat, (25-11-2022).

 

Turut hadir, Rektor IAIN Metro, Siti Nurjanah, Wakil Rektor III IAIN Metro, Mahrus As’ad, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Polisi Militer (PM), Kesbangpol Kota Metro, Ketua Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa (IARMI) Metro, Faisal Titang, serta diikuti 15 peserta yang merupakan mahasiswa Universitas Metro (UM), IAIN Metro, dan Institut Agama Islam (IAI) Agus Salim.

 

Septianti Khaerunisa, selaku Komandan Satuan Tugas dan Satgas, menuturkan bahwa kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari, terhitung dari tanggal 25–27 November 2022. Selain itu juga ia menjelaskan bahwa materi bela negara nantinya akan disampaikan oleh jajaran kodim dan senior. Kemudian, materi yang di sampaikan ialah bongkar pasang senjata, Peraturan Baris Berbaris (PBB) senjata, Peraturan Militer Dasar (Permildas), Bela Diri Militer (BDM). “Di lanjut besok akan ada malam caraka, dan materi positif mental ideologi,” pungkasnya.

 

Ia berharap, para anggota yang baru saja di lantik dapat menjadi anggota yang royal dan bisa menerapkan pelajaran yang di berikan. “Harus bisa melihat etika seniornya yang baik, dan membuang yang buruknya,” tandasnya.

 

Siti Nurjanah, Rektor IAIN Metro, mengucapkan terima kasih kepada Komandan Distrik Militer (Dandim) beserta jajarannya, yang sudah memberikan tempat, fasilitas, dan segalanya kepada mahasiswa IAIN Metro, maupun dari IAI Agus Salim. “Sudah diberikan kesempatan untuk bisa berlatih di sini, maka manfaatkanlah secara maksimal,” ungkapnya. Ia pun berharap dengan pengkaderan ini, bisa benar-benar mendapatkan kader-kader terbaik bangsa yang siap untuk mengabdi kepada bangsa dan negara.

Baca Juga:  Bangun Pendidikan Berkarakter melalui Seni sebagai Bentuk Apresiasi Seniman Kota Metro

Tanggapan positif datang dari Sulis Silviana Dewi, peserta dari IAI Agus Salim. Ia sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, menurut nya kegiatan ini dapat menambah wawasan tentang kemiliteran. “Harapannya tetap semangat sampai selesai, berjuang tanpa ada kendala apapun,” tuturnya.

 

Sama halnya dengan Pipit Yuliani, peserta dari IAIN Metro. Menurutnya kegiatan tersebut sangat luar biasa. “Karena banyak yang bilang kalau ini acara termegah di tahun ini, maka harapan saya dan teman-teman dapat menyelesaikan acara ini sampai selesai dengan selamat tanpa ada suatu halangan apapun,” tutupnya.

Reporter (Irsyad/Roaena)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *