Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro mengadakan Musyawarah Pemilihan Ketua Senat Mahasiswa Institut (Sema-I) dan Dewan Mahasiswa Institut (Dema-I) yang mengusung tema Musyawarah Dalam Penentuan Pimpinan Adalah Amanah Alquran, di Ruang Rapat Rektorat, Sabtu (29/12).
Turut hadir Wakil Rektor (Warek) III, Ida Umami, Wakil Dekan (Wadek) III Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD), Umi Yawisah, Wadek III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Nizarrudin, Wadek III Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Yudiyanto, Kepala Subbagian (Kasubbag) kemahasiswaan, Luky Virman Assodiq, dan Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), Unit Kegiatan Khusus (UKK), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), serta perwakilan setiap delegasi.
Acara ini bertujuan untuk regenerasi agar tidak vakum dan untuk meneruskan apa yang sudah menjadi kebiasaan mahasiswa serta membawa nama kampus lebih baik lagi.
Ada 3 calon ketua, yakni 2 calon ketua DEMA-I yaitu Ibnu Nasikhin dan Tanzili, serta 1 calon ketua SEMA-I yaitu Andi Kurniawan. Sebelum terpilih menjadi calon ketua mereka sudah melakukan penyaringan bakal calon terlebih dahulu. Penyaringan dilakukan pada tanggal 26-28 Desember 2018. Setelah musyawarah akan diadakan pemilihan Ketua Sema-I dan Dema-I pada tanggal 31 Desember 2018 dan pelantikan akan dilaksanakan pada tanggal 7 Januari 2019 mendatang.
Ida Umami, menuturkan IAIN Metro merupakan salah satu rujukan dari Perguruan Tinggi Keguruan Islam Negeri (PTKIN) lainnya yang ingin mengikuti peraturan bahwa kita sudah tidak melakukan Pemilihan Mahasiswa Raya (Pemira) lagi, “Sebenernya pimpinan itu sederhana, kalau kita lihat lima jari kita itu adalah filosofi kepemimpinan,” jelasnya.
Nurul Daroini, ketua pelaksana mengatakan hari ini adalah penjabaran visi misi SEMA dan DEMA institut yang tidak hanya menjadi omongan tetapi juga bisa dibuktikan, “Yang paling utama bisa menyalurkan ide-ide dan menampung segala keluh kesah mahasiwa,” pungkasnya.
Feri Permadi, salah satu peserta mengatakan dengan adanya acara ini sangat bagus, karena Organisasi Mahasiswa (Ormawa) dan HMJ bisa mengetahui calon-calon SEMA dan DEMA, “Untuk ketua terpilih bisa bekerja dengan seharusnya dan bisa menjaga integritas diri karena integritas seseorang diuji ketika diberikan jabatan,” ujarnya.
(Reporter/Rifa)