Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, mengadakan pembekalan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) yang mengusung tema Participatory Action Research (PAR), Minggu (26/11). Pembekalan KPM dilaksanakan setiap minggu selama 4 minggu berturut-turut di GSG IAIN Metro. Minggu ini merupakan minggu kedua pelaksanaan pembekalan KPM yang diisi oleh Mukhtar Hadi, Wakil Rektor II.
Acara ini diadakan sebagai proses pembekalan bagi mahasiswa yang akan melaksanakan (KPM) IAIN Metro. “Mahasiswa yang akan diterjunkan ke lapangan dalam KPM itu harus diberikan bekal. Bekal-bekal yang berupa kemampuan dan pengetahuan yang harus mereka pahami supaya begitu di masyarakat mereka langsung bisa menerapkannya,” ujar Mukhtar Hadi.
Tri, mahasiswa IAIN yang mengikuti pembekalan mengatakan, acara ini sangat penting, untuk modal awal karena, tanpa adanya pengantar atau bimbingan, nanti di desa akan bingung. “Semoga pelaksana KPM berjalan lancar sesuai dengan harapan kampus,” tambah Tri. Muktar Hadi berharap, mahasiswa memilik bekal yang matang untuk dipersiapkan, mahasiswa betul-betul punya kemampuan dan bekal yang bisa secara matang disiapkan selama pemberdayaan masyarakat dalam kegiatan KPM.
Reporter/ Avrelina, Puput