Tingkatkan Skill Anggota Baru, Wujudkan Iklim Berkesenian
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ikatan Mahasiswa Pecinta Seni (Impas) mengadakan peningkatan skill anggota baru dengan mengusung tema “Membentuk Anggota yang Loyal dalam Berorganisasi serta Mewujudkan Iklim Berkesenian” bertempat di GSG IAIN Metro, Jumat (19/10).
Acara ini dihadiri oleh 95 peserta, panitia, alumni, pembina Impas serta perwakilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), dan Unit Kegiatan Khusus (UKK) IAIN Metro. Acara ini akan diadakan selama 3 hari, dimulai dari tanggal 19-21 Oktober 2018.
Ketua Pelaksana, Medi Sanjaya mengatakan, acara ini bertujuan untuk melahirkan anggota-anggota baru yang loyal dalam berorganisasi. “Acara ini diadakan setiap tahunnya, semoga acara ini bisa berlanjut dengan baik setiap tahunnya” harapnya.
Elfa Murdiana, Pembina UKM Impas berharap, agar anggota baru dapat meningkatkan skillnya melalui Impas. “Semoga dapat menggali dan mengasah skill dengan baik secara khusus di impas dan secara umum di IAIN Metro,” Ujarnya.
Dela, salah satu peserta mengatakan, acara ini sangat bermanfaat, karena selain meningkatkan skill, para peserta bisa saling mengakrabkan diri. “Kegiatan ini bisa meningkatkan skill, menambah keakraban sesama anggota dan kakak-kakaknya” tuturnya. (Reporter/May)