Kronika

IAIN Metro Jadi Tuan Rumah Terakhir Majelis Mubadalah

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro dan Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) bekerja sama dengan Yayasan Fahmina menggelar Majelis Mubadalah yang ke 33, bertempat di gedung Fakultas Syariah lantai 2, Kampus II IAIN Metro, Selasa (06/08).

Mubadalah merupakan acara bedah buku dari qiraah Mubadalah karya kyai Faqihudin Abdul Qodir yang biasa di adakan di kota-kota seluruh Indonesia.

Pada pelaksanaan yang ke 33 kali ini, Lampung menjadi tuan rumah dan IAIN Metro dipilih sebagai tempat pelaksananya.
Dan dihadiri oleh 100 peserta yang terdiri dari berbagai instansi di provinsi Lampung.

“Ada juga mahasiswa IAIN metro maupun kampus lain,” ujar Elva Nurdiana selaku kepala PSGA saat di wawancarai Kronika seusai acara berlangsung.

Acara ini bertujuan untuk memberikan ilmu tentang kesetaraan gender yang banyak masyarakat belum mengetahui tambahnya.
Ia juga berharapkan agar seluruh hadirin dapat bahagia dan membahagiakan.

“Karena sejatinya dalam hidup itu kita tidak boleh bahagia sendiri maupun kecewa karena apapun itu yang kita rasakan harus dirasakan bersama,” pungkasnya.

Muhammad Irfan Rouf Aufa salah satu peserta dalam acara mubadalah dari IAIN jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA/VII) berharap para peserta dapat memahamkan ilmu yang didapat diimplementasikan kepada kemasyarakat

“Dan menjadi stabilisator terkait dengan isu-isu gender supaya tidak terjadi konflik yang berkelanjutan sebagaimana hari ini terjadi,” ujarnya.

(Reporter/Syarif/Zuki)

Bagikan ini:
Baca Juga:  KSEI IAIN Metro Sabet 4 Piala Penghargaan
About Author

Redaksi Kronika

Kronika kini menjadi media mahasiswa yang telah memiliki pengalaman lebih dari dua dekade dalam menyajikan informasi, analisis, dan opini mengenai berbagai isu sosial, pendidikan, politik, dan budaya, baik di lingkungan kampus maupun di luar kampus.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *