Kucing menjadi hewan yang biasanya digemari manusia untuk dipelihara. Terdapat berbagai macam ras kucing yang telah diakui dunia mulai dari Turki, Persia, dan Rusia. Lantas bagaimana dengan Indonesia?
Ajang International Cat Show yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur pada Oktober 2022, menjadi momen bersejarah untuk kucing asal Pulau Raas, Sumenep, Madura. Kucing yang bernama busok tersebut mendapat pengakuan dari World Federation of Cats (WFC) sebagai kucing ras asli Indonesia.
Kucing busok merupakan satu-satunya spesies kucing asli Indonesia. Meski demikian, tidak heran jika kucing busok masih terbilang eksotis bagi masyarakat Indonesia. Alasannya, warga setempat sangat menjaga keasliannya apalagi sejak kucing busok semakin langka.
Ciri-Ciri Kucing Busok
Kucing busok memiliki bulu berwarna abu-abu, hitam, coklat, dan biru. Penampilan kucing busok ini sangat menarik karena matanya yang berwarna hijau tua dan struktur wajahnya yang seperti segitiga. Kucing busok memiliki ekor sedang yang dapat mengekspresikan kelucuannya. Ukuran rata-rata kucing busok mencapai 60 sentimeter dengan berat 6,8 kilogram, yang dapat hidup selama 12 hingga 15 tahun.
Kucing Busok bisa menjadi kucing yang agresif dan sulit mematuhi perintah. Kucing busok memiliki perilaku yang tidak ramah dan aneh seperti mencakar. Oleh karena itu, kucing busok ini cenderung pendiam dan curiga. Kucing busok juga sulit menyesuaikan diri dengan manusia.
Fakta tentang Kucing Busok
- Memiliki indra keenam
Beberapa legenda di Pulau Raas menyebutkan bahwa kucing ini memiliki indra keenam. Bahkan konon kucing busok hanya boleh dipelihara oleh orang-orang tertentu, termasuk pejabat dan tokoh masyarakat.
- Asal usulnya tidak diketahui
Asal usul kucing busok tidak diketahui. Kucing ini sangat primitif dengan variasi genetik yang tinggi dan kemungkinan berasal dari Korat, Thailand
- Ekor pendek
Kucing Busok mungkin berasal dari Asia karena karakteristik ekor yang melengkung umum di antara ras Asia.
Penulis : Sundari
Sumber :