38°C
26 April 2024
Artikel

Bahaya Kebiasaan Buruk Bangun Siang

  • Februari 2, 2019
  • 3 min read
  • 24 Views
Bahaya Kebiasaan Buruk Bangun Siang

Tidur tentunya kegiatan yang menyenangkan. Bila disuruh memilih, pasti kebanyakan orang akan memilih untuk mendapatkan waktu tidur yang lebih lama. Waktu tidur yang disarankan biasanya sekitar 6 sampai 9 jam. Mungkin bagi mereka, dengan bangun lebih siang, maka istirahat akan menjadi lebih lama sehingga akan membuat tubuh semakin bugar saat bangun. Padahal, menurut pakar kesehatan, bangun siang ternyata dapat memberikan kerugian bagi kesehatan tubuh loh.

Mau tahu apa saja bahayanya? Yuk simak ulasan berikut.

1. Mengganggu Ritme Metabolisme Tubuh
Tubuh manusia sudah memiliki ritme untuk beraktifitas dan beristirahat. Jika waktu dimana tubuh sudah dipersiapkan untuk beraktifitas kita justru masih tidur, maka sistem metabolisme tubuh akan terganggu. Sebagai contoh, pada jam 5 hingga 7 pagi adalah waktu dimana tubuh membuang berbagai macam racun melalui buang air kecil atau besar. Setelahnya, yakni jam 7 hingga jam 9 adalah saat dimana usus halus bekerja untuk menyerap nutrisi dari sarapan pagi kita. Jika kita masih tidur pada jam tersebut, maka hal ini akan mengganggu metabolisme. Bahkan, dalam beberapa kasus, hal ini bisa mengganggu fungsi hati dan meningkatkan resiko terkena kanker hati.

2. Tubuh Lesu
Tidur berlebihan akan membuat tubuh mejadi lesu karena metabolisme tubuh yang terganggu. Tubuh membutuhkan waktu lebih lama untuk memulai sistem dan tidak dapat berfungsi normal. Jika meinginkan tidur sedikit lebih lama, usahakan jangan lebih dari tiga puluh menit.

3. Beresiko Terkena Diabetes
Pakar kesehatan menyebutkan bahwa bangun siang akan mengganggu sistem metabolisme tubuh dan akhirnya mengganggu pengendalian kadar gula dalam darah sehingga akan meningkatkan resiko terkena diabetes. Bahkan, jika kita baru bangun jam 10 atau 12 pagi, resiko terkena kanker darah juga meningkat.

Baca Juga:  PMK Kembali Mewabah di Indonesia, Ketahui Gejala dan Penularannya 

4. Terkena Anemia
Cukup banyak orang yang terbiasa bangun siang mengeluhkan masalah anemia atau kurang darah, kepala kunang-kunang, dan susah fokus untuk melakukan pekerjaan.

5. Kepala pusing
Cairan Serebrospinal bergerak ke otak ketika kita sedang tidur dan kalau kita kelamaan tidur berarti semakin banyak cairan ini yang masuk ke otak. Kalau sudah kebanyakan bisa membuat kepala menjadi sangat sakit bahkan parahnya bisa membuat buta.

6. Kehilangan Waktu Produktif
Para ahli menganggap pagi hari adalah waktu paling produktif karena pikiran masih fresh. Namun jika tidur terlalu lama, banyak waktu produktif dalam sehari yang akan terbuang sia-sia. Kemudian pekerjaan yang bisa diselesaikan pada siang hari, harus diselesaikan hingga larut malam dengan terburu-buru.

7. Sulitnya Konsentrasi
Tidur berlebihan akan berakibat sulitnya konsentrasi dalam waktu lama, kecuali setelah bangun tidur langsung berolahraga. Lalu, karena metabolisme yang tidak bisa berhenti, otak akan membuat tubuh merasa lapar.

8. Penyebab Kanker Hati
Bangun siang berdampak dengan tumbuhnya Kanker Hati. Oleh karena itu, dengan bangun siang menyebabkan buang air besar di pagi hari menjadi tidak lancar. Ditambah lagi dengan makan pagi yang terlewatkan. Padahal, jam 5-7 pagi adalah waktu bagi tubuh untuk membersihkan segala macam kotoran dan racun yang tidak sengaja masuk ke dalam tubuh.

9. Mudah Gemuk
Bangun siang menyebabkan lupa sarapan. Akibatnya, terpicu untuk mengambil makan siang dengan porsi sangat banyak hingga dua kalinya. Hal ini dapat memicu kenaikan berat badan.

10. Gampang Stress
Bangun siang membuat komunikasi dengan keluarga berkurang bagi orang-orang yang bekerja di luar rumah. Kemudian pulang sudah larut malam dan hanya sedikit berbincang dengan anggota keluarga, hal ini membuat siklus stress semakin mudah singgah.

Baca Juga:  Pengibaran Bendera Setengah Tiang Setiap 30 September

Bagaimana? Masih mau membiasakan bangun siang hari?
Organ-organ di dalam tubuh kita memiliki tugas dan fungsinya masing-masing loh. Maka dari itu rubah kebiasaan buruk bangun siang, agar terhindar dari berbagai penyakit.
Semoga bermanfaat dan lebih menjaga kesehatan…

(Penulis : Novia Umi Astari)

Sumber :
https://doktersehat.com/hobi-bangun-siang-ternyata-bisa-menyebabkan-penyakit-ini/amp/
https://www.google.com/amp/s/www.guesehat.com/amp/5-dampak-negatif-bangun-siang
https://m.jitunews.com/read/4599/ini-bahayanya-kebiasaan-bangun-siang

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *