38°C
20 April 2024
APM Lampung Mahasiswa

Syendi Arjuna, Nakhoda Baru APML

  • Desember 23, 2021
  • 3 min read
  • 81 Views
Syendi Arjuna, Nakhoda Baru APML

Aliansi Pers Mahasiswa Lampung (APML) mengadakan pemilihan Koordinator APML periode 2021-2022, di Gedung CB 1 Politeknik Negeri Lampung (Polinela), Kamis (23-12-2021).

 

Dihadiri oleh delapan Lembaga Pers Mahasiswa (LPM), yaitu Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Kronika IAIN Metro, UKPM Teknokra Unila, LPM Sukma Polinela, LPM Raden Intan UIN Raden Intan Lampung (RIL), LPM Karintas STIE Gentiaras, LPM Lighteen Politeknik Kesehatan (Poltekkes), LPM Permata Universitas Mitra Indonesia (Umitra), dan LPM Rotasi Universitas Bandar Lampung (UBL).

 

Acara ini bertujuan untuk menentukan koordinator APML yang dapat melanjutkan estafet kepemimpinan. Terdapat 3 kandidat calon koordinator, Syendi Arjuna dan Fajar Hendra Jaya berasal dari UKPM Teknokra Unila, sedangkan Dwi Kurniawati berasal dari LPM Raden Intan UIN RIL.

 

Sebelum pemilihan dilakukan, para kandidat diberi kesempatan untuk menyampaikan Program Kerja (Progja). Kemudian, masing-masing kandidat diberikan study kasus dan memberikan tanggapannya mengenai study kasus tersebut. Hal tersebut digunakan sebagai bahan pertimbangan pemilihan Koordinator.

 

Selanjutnya, dilakukan musyawarah untuk memperoleh hasil mufakat, siapa yang akan menjabat sebagai Koordinator APML selanjutnya. Dari ke-3 kandidat tersebut, terpilih 2 kandidat terkuat, yakni Syendi Arjuna perolehan 5 suara dan Dwi Kurniawati dengan perolehan 2 suara. Hasil akhir musyawarah tersebut, menetapkan Syendi Arjuna sebagai Koordinator APML periode 2021–2022.

 

Syendi mengaku merasa agak kaget, karena sebelumnya ia masih bimbang. “Saya sempat ragu untuk mencalonkan diri sampai mendaftar di detik-detik terakhir masa pendaftaran. Ditambah, persiapan yang juga terbilang minim. Tapi memang sebenarnya dari dulu ingin mencalonkan diri dengan mulai menentukan program kerja dan mendiskusikan hal tersebut dengan Demisioner,” tuturnya.

 

Ia mengatakan bahwa akan berusaha untuk mewujudkan progja yang telah direncanakan. Namun, tetap dengan bantuan dari APML, jadi semua ikut andil dalam APML.

Baca Juga:  Bawaslu Lampung Bentuk Jejaring Bersama Mahasiswa Awasi Pemilu

“Dengan mengoreksi kesalahan-kesalahan di tahun ini dan membenahinya, mencari apa saja yang menjadi penghambatnya, dan menjalankan program kerja yang telah ditentukan,” tambahnya.

 

Sementara itu, Annisa Diah Pertiwi, Koordinator APML periode 2020-2021 berpesan kepada kandidat terpilih, supaya bisa lebih baik lagi sebagai penyambung suara. Annisa mengatakan, fungsi koordinator adalah sebagai penyambung suara antar pers mahasiswa dan mengoordinir apabila teman-teman sesama pers mahasiswa memiliki masalah internal di dalam LPM masing-masing. “Semoga ke depannya APML menjadi lebih eksis dan kritis lagi,” harapnya

 

Annisa juga mengatakan, banyak sekali isu-isu yang harus diangkat, terlebih isu-isu yang dekat dengan kita, seperti teman-teman pers mahasiswa yang sempat terkena intimidasi dari pihak kampus yang merupakan isu yang seharusnya bisa dikawal. Ia juga berharap APML bisa eksis tak hanya di Lampung, tetapi juga di tingkat Nasional.

 

Lebih lanjut, Annisa menyampaikan bahwa anggota APML dapat meningkatan rasa kepekaan dan saling berkoordinasi satu sama lain. Tidak melulu menunggu arahan, tetapi juga harus ada inisiatif dari LPM masing-masing, karena antar LPM saling membutuhkan. “Masing-masing LPM dapat menghubungi koordinator jika ingin mewujudkan hal itu,” ucap Annisa.

 

Adapun Alfanny Pratama, Koordinator APML periode 2018–2019 yang juga hadir dalam acara ini, berpesan kepada kandidat terpilih. Supaya lebih meningkatkan kinerja, dan mengingatkan untuk tidak menjadikan APML sebagai tempat pamer prestasi LPM. “Ke depannya, koordinator mampu memperkuat hubungan antar LPM, agar koordinator dapat menjadi penengah dalam permasalahan yang ada antar LPM,” tutupnya.

 

(Reporter/Azis/Faiz)

Bagikan ini:
About Author

Redaksi Kronika

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *